Home / KABAR NASIONAL / Cepatnya Diperbaiki Lampu PJU di Desa Muarasiban, Dinas PUPR Kota Pagaralam Tuan Pujian

Cepatnya Diperbaiki Lampu PJU di Desa Muarasiban, Dinas PUPR Kota Pagaralam Tuan Pujian

Laporan : Toni R

PAGARALAM, gemasriwijaya.net – Kinerja Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pagaralam kembali mendapatkan pujian dari warga. Kali ini datang dari warga Jalan Abdul Rohman RT.10 RW.3 Desa Muara Siban, Kecamatan Dempo Utara, Kota Pagaralam.

Berawal dari keluhan warga Desa Muara Siban kepada awak media, jumat malam (26/5/2023) perihal lampu penerangan jalan umum (PJU) di wilayah mereka sudah lama mati dan ingin di publikasikan di media online agar segera di tanggapi oleh Dinas terkait.

Stormansyah mengunggah pujiannya di kolom status link berita online https://lahathotline.com/2023/05/26/lampu-pju-di-desa-muara-siban-mati-warga-sudah-lapor-tapi-tidak-ada-tanggapan/ di akun Facebook Bupati Besemah Libagh. “Alhamdulillah belum sampai 1 X 24 jam lampu jalan di desa kami yg tadi nya padam / mati sudah di tindak lanjuti pihak Dinas PUPR, makasih pak atas aksi cepat menanggapi laporan warga Jalan Abdul Rohman RT.10 RW.3 Desa Muara Siban, Kecamatan Dempo Utara, Kota Pagaralam’,” katanya di sosmed, sabtu (27/5/2023).

Tak lama berselang, setalah berita di unggah, pengunggah mengirimkan link berita tersebut kepada Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pagaralam, Indra melalui pesan singkat WhatsApp.
“Terimakasih infonya, pagi ini petugas segera ke lokasi” jawabnya singkat.

Sementara itu, salah seorang warga setempat Riki Nyek mengatakan, sangat salut dengan kinerja Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pagaralam yang beraksi cepat menindaki pengaduan warga, “Semoga pelayanan seperti ini dapat terus dipertahankan,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Kota Pagaralam, Yudianto menanggapi, ini suatu bukti bahwa pentingnya menjalin komunikasi yang efektif, sehingga setiap keluhan warga yang merupakan tugas Dinas PUPR dapat teratasi dengan cepat.

 

Editor : Ivi Hamzah 

Check Also

Dukung Hepy-Efsi, Hatta Rajasa Siap Majukan Pembangunan Kota Pagar Alam

Author: SMSI   PAGARALAM, GmS – Calon Walikota Pagar Alam nomor urut 1 Hj Hepy …