Laporan : Ganda Coy
LAHAT, Gemasriwijaya.Net – Bentuk kepedulian terhadap warganya yang terdampak Banjir Bandang yang menimpah dibeberapa wilayahnya, Bupati Lahat Cik Ujang, SH kembali memberiikan bantuannya melalui Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan kepada posko bencana banjir. Selasa (21/03).
Bantuan tersebut berbentuk sayuran dan Buah- buahan yang sudah dikemas hasil dari Fasilitas Produk Hortikultura Kegiatan Pengelolaan dan Pemasaran Hasil di Kabupaten Lahat. Bantuan tersebut langsung diberikan oleh Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan Lahat Eti Listiana, SP, MM didampingi Kabid Tanaman Pangan dan Hortikultura Firdaus, SP, MM, yang langsung diterima oleh Kades Desa Lubuk Sepang Kecamatan Pulau Pinang dan Kades Desa Keban Agung Kecamatan Mulak Sebingkai yang diterima dimasing- masing Posko.
Menurut keterangan Bupati Lahat, yang dalam hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura
Eti Listiana, SP, MM didampingi Kabid Tanaman Pangan dan Hortikultura Firdaus, SP, MM, mengatakan tujuannya kegiatan ini yaitu untuk pemberdayaan dengan membeli produk sayur- sayuran dan buah- buah kepetani langsung.
“Kemudian tujuan sosial kemanusiaan dimana bantuan sayuran dan buahan di salurkan ke masyarakat atau kelompok, misal panti asuhan, rumah sakit, dan saat ini kebenaran lagi ada bencana banjir maka disalurkan ke masyarakat yang terkena dampak Banjir Bandang kemarin,” urainya Rabu (22/03) melalui pesan singkat.
Lanjutnya Jadi dua manfaat kegiatan ini yaitu dari hasil panen petani sayuran dan buahan dibeli langsung ke Petani, trus dikemas dan langsung di salurkan kemasyarakat yang terkena dampak banjir di posko bencana Desa lubuk Sepang Pulau Pinang dan Posko Dapur Umum Desa Keban Kecamatan Mulak Sebingkai.
“Semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi saudara- saudara kita yang terdampak Banjir Bandang, apa lagi kita akan menyambut bulan suci Ramadhan,” harapnya.
Editor : Ivi HamzahÂ