Home / KABAR NASIONAL / Meriahkan HUT Partai Golkar ke 58, DPD Golkar Lahat Gelar Jalan Santai Serentak

Meriahkan HUT Partai Golkar ke 58, DPD Golkar Lahat Gelar Jalan Santai Serentak

 

Laporan : Prima R

LAHAT, Gemasriwijaya.Net Tanggal 20 Oktober 2022, Partai Golkar Genap Berusia 58 Tahun, di Usianya yang sudah lebih dari setengah abad, Golkar Menjadi Partai yang selalu ada di hati masyarakat Indonesia mulai dari Kelahirannya hingga saat ini. Tentunya hal ini menjadi Anugerah tersendiri untuk Partai Golkar. Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 58, Partai Golongan Karya (Golkar) sekaligus sebagai wujud rasa syukur akan eksistensi Partai Golkar di Bumi Nusantara DPP Partai Golkar Mengintruksikan Kepada seluruh Jajaran Partai Golkar untuk menggelar jalan santai serentak di provinsi, kabupaten, dan kota se Indonesia termasuk di Kabupaten Lahat.

DPD II Golkar Kabupaten Lahat kini mulai mempersiapkan diri untuk memeriahkan gelaran tersebut.

Sri Marhaeni Wulansih, SH Ketua DPD II Golkar Kabupaten Lahat yang dikonfirmasi melalui telephone selulernya mengatakan,” Jalan santai dalam rangka HUT ke 58 Partai Golkar mengusung tema “Melangkah Bersama Partai Golkar” melibatkan pengurus dan simpatisan serta masyarakat Umum di Kabupaten Lahat.

“Kami Mengajak Seluruh Lapisan Masyarakat kabupaten Lahat untuk ikut ambil bagian dalam Kegiatan jalan santai ini Mari Bergembira Bersama Partai Golkar, Gratis Tanpa di Pungut Biaya”, ujarnya menjelaskan.

Sementara itu Ketua panitia HUT Golkar ke 58 di Kabupaten Lahat, Yudiansyah Manarus, SE yang Juga Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Lahat mengatakan “Kegiatan ini Sesuai instruksi dan Arahan DPP Partai Golkar untuk dilaksanakan pada tanggal 16 Oktober 2022 dan akan dilaksanakan gerak jalan santai serentak di seluruh Indonesia,” kata Yudiansyah, Rabu (28/9/2022).

Yudiansyah mengatakan, pelaksanaan jalan santai serentak, Golkar Kabupaten Lahat ini akan ikut serta memecahkan rekor MURI (Museum Rekor Indonesia). Sekaligus mengajak masyarakat Kabupaten Lahat untuk ikut Bergembira bersama partai Golkar sebagaimana tagline Partai Golkar “Suara Golkar, Suara Rakyat” ujarnya menegaskan.

Terpisah Ketua AMPG Partai Golkar Kabupaten Lahat, Ferly Sumarno, SE yang Juga Koordinator Kegiatan Jalan Santai menjelaskan “ Jalan Santai HUT partai Golkar ini menyediakan sejumlah hadiah, diantaranya, 2 unit motor, 2 unit Sepeta (MTB), kulkas, Mesin Cuci, Rice Cooker, Dispenser, Kipas Angin, Handphone, Payung dan hadiah hiburan lainnya yang disiapkan oleh DPD II Partai Golkar kabupaten Lahat. “Dan ini akan dicatatkan pada rekor MURI. HUT partai Golkar tepat pada tanggal 20 Oktober mendatang, dan untuk mengkonfirmasi keikut sertaan masyarakat dapat menghubungi secretariat Partai golkar Kabupaten Lahat di Jl Bhayangkara (Depan Polres lahat) atau Menghubungi contak Persont di 0821 8213 5922 (Ira), 0852 6811 2368 (Heni), 0831 7469 2645 (Novi)”. ujarnya.

Jalan santai Serentak ini juga Bertujuan untuk Mendekatkan partai Golkar dengan Konstituennya di kabupaten Lahat. Karna Golkar Berasal dari Rakyat maka sudah sepatutnya Juga Golkar Ikut Peduli Kepada Rakyat. Utamanya di kabupaten Lahat Bumi seganti setungguan yang Kita Cintai ini. Paparnya menutup pembicaraan.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Bawaslu Lahat Kecolongan, Diduga “Perusak Demokrasi” Mulai Bermain Money Politic

Author : Nopi   LAHAT – Entah benar atau tidak, namun yang jelas H-9 jelang …