Home / KABAR NASIONAL / Karang Taruna Teratai Putih Desa Sukarami Gelar Berbagai Perlombaan di HUT RI ke-77

Karang Taruna Teratai Putih Desa Sukarami Gelar Berbagai Perlombaan di HUT RI ke-77

 

Laporan : Ivi Hamzah

LAHAT, Gemasriwijaya.Net Dalam rangka memperingati HUT RI ke-77 tahun 2022, kepala desa Sukarami melalui Karang Taruna Teratai Putih, Kecamatan Kota Agung Kabupaten Lahat Sumatera Selatan menggelar berbagai acara untuk memeriahkan HUT RI ke-77. Kegiatan berbagai perlombaan ini untuk ke-dua kalinya digelar, karena kemarin sudah dilaksanakan penutupan di dusun 1 desa sukarami. Pernyataan ini disampaikan Bujang kepala desa Sukarami saat ditemui awak media sedang menyaksikan perlombaan di dusun tanjung taring.

“Ya hari ini kita adakan perlombaan di dusun tanjung taring, karena kemarin sudah kita laksanakan penutupan untuk di dusun 1. Kegiatan perlombaan ini sepenuhnya saya serahkan pada karang taruna,”ucapnya. Kamis (18-8-2022).

Berbagai macam perlombaan yang di lombakan untuk memeriahkan HUT RI ke-77 ini, seperti diungkapkan Indriati ketua PKK Desa Sukarami, seperti lomba adu cepat mendorong Sorong, panjat pinang, tarik tambang, lomba makan kerupuk dan lainnya.

“Alhamdulillah untuk memeriahkan HUT RI ini kita sudah menggelar dua tempat dan semua pesertanya antusias untuk mengikuti perlombaan ini,”terang ibu kades selaku komando perlombaan.

Rina Mardiana selaku panitia lomba juga menambahkan, berbagai perlombaan yang digelar untuk memeriahkan HUT RI ke-77, semua perlombaan untuk menguji kekompakan para peserta. Seperti halnya rakyat Indonesia untuk merebut kemerdekaan harus bersatu dan kompak.

“Kegiatan perlombaan ini hampir semuanya kerja tim, artinya setiap mengikuti perlombaan harus kompak, seperti tarik tambang, panjat pinang, lomba sorong, lari berpasangan terikat dan lainnya. Alhamdulillah peserta penuh dengan semangat dan ceria mengikuti perlombaan,”tandasnya.

 

Editor : Riadi

Check Also

Donald Trump Akan Lebih Konservatif, Termasuk Terhadap Indonesia

Author: Nopi SMSI   JAKARTA, GmS – Presiden Donald Trump yang akan berkuasa mulai Januari …