Home / KABAR NASIONAL / Jadi Irup di Upacara Penurunan Bendera Merah Putih, Wabup Lahat Ucapkan Terimakasih

Jadi Irup di Upacara Penurunan Bendera Merah Putih, Wabup Lahat Ucapkan Terimakasih

 

Laporan : Arman

LAHAT, Gemasriwijaya.Net Setelah dilaksanakan upacara Penaikan Bendera Merah Putih di Kabupaten Lahat pada hari Rabu 17 Agustus Tahun 2022, dalam rangka Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-77, tentunya tepat waktu pada sore hari dilaksanakan upacara penurunan Bendera Merah Putih.

Wakil Bupati Lahat H. Haryanto SE.MM, bertindak sebagai Inspektur upacara Penurunan Bendera Merah Putih, diikuti Forkopimda Lahat yang diwakili, Asissten l, Asisten ll, segenap jajaran OPD, dan undangan lainnya.

Terlihat di lokasi momen penurunan Bendera Merah Putih ini juga disaksikan atau ditonton oleh segenap masyarakat yang ada di Kabupaten Lahat. Selama upacara berlangsung tidak ada halangan dan rintangan sampai dengan selesai.

Setelah upacara selesai, Wakil Bupati Lahat H. Haryanto, dirinya mengucap syukur pada hari ini 17 Agustus 2022 Kabupaten Lahat telah sukses melaksanakan upacara Penaikan Bendera Merah Putih dan upacara Penurunan Bendera Merah Putih.

“Alhamdulillah di Kabupaten Lahat telah selesai melaksanakan upacara 17 Agustus Tahun 2022, dalam rangka Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-77 dengan tema “Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat”, terlihat juga selama pelaksanaan upacara didukung dengan cuaca hari yang bagus, ini sangat merupakan tanda syukur bagi kita semua”, ujarnya.

H. Haryanto selaku Wakil Bupati Lahat, tentunya ia berharap semoga Negara Republik Indonesia semakin maju dan semoga pemulihan terhadap ekonomi cepat terselesaikan sehingga Negara Indonesia bangkit lebih kuat lagi, dimana sesuai dengan tema HUT RI ke-77 Tahun 2022.

“Kami juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh segenap panitia pelaksana upacara 17 Agustus di Kabupaten Lahat, dimana sudah berupaya keras untuk mensukseskan upacara 17 Agustus pada hari ini, Dirgahayu Republik Indonesia ke-77 Tahun 2022”, cetusnya.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Matahati Sebut Kelompok Rentan dan Jurnalis dalam Pidato Penutup Debat, Pengamat: Pemimpin yang Paling Merangkul!

Author: SMSI   PALEMANG, GmS – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan nomor …