Laporan : April
LAHAT, Gemasriwijaya.Net – Pemerintah Desa (Pemdes) Jagabaya, Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat melalui posyandu menyelenggarakan pemberian vitamin A dan obat cacing kepada balita maupun anak usia diatas 5 tahun.
“Betul, melalui kader-kader posyandu yang bekerjasama dengan Pusksemas Jati, memberikan vitamin A agar penglihatan terang, dan bebas dari cacingan,” ungkap Kepala Desa (Kades) Jagabaya, Bambang Heriadi ST, Rabu (10/8/2022).
Bambang menyebutkan, hal ini rutin dilaksanakan pemberian vitamin, pengecekan tinggi badan, berat badan, tambahan makanan bergizi dan kesehatan dari balita.
“Ini tiada lain, untuk mencegah terjadinya stunting di lingkungan Desa Jagabaya, supaya perkembangan anak dapat terpantau dengan baik,” ucapnya.
Tentunya, sambung dia, sesuai arahan dari Bupati Lahat yang mana, Kabupaten Lahat optimis mampu menekan angka stunting dibawah 14 persen.
“Pastinya, ini tidak terlepas dari kerjasama semua pihak, baik dari kader posyandu, bidan desa dan puskesmas terus memberikan arahan dan sosialisasi kepada ibu-ibu hamil dan menyusui,” pinta Bambang.
Bambang berharap, bukan hanya di Jagabaya semata, melainkan di desa lain pun mampu bertindak serupa, demi menyukseskan program menurunkan angka stunting.
“Semuanya ikut terlibat, karena stunting ini menjadi trending topic paling vital di Lahat, oleh karena itulah, diperlukan kekompakkan, kebersamaan dan kekeluargaan,” tegasnya.
Editor : Ivi Hamzah