Home / KABAR NASIONAL / Demi Menimbun Jalan, 7 Kades di Kikim Tengah Patungan Beli Material

Demi Menimbun Jalan, 7 Kades di Kikim Tengah Patungan Beli Material

 

Laporan : April

LAHAT, Gemasriwijaya.Net Kepala Desa dari tujuh Desa di kecamatan Kikim Tengah melakukan penimbunan Jalan dengan batu agar menutupi Lobang jalan yang tergenang air, kegiatan Ini merupakan inisiatif sebagai kepala desa penguna jalan dari desa sukaraja sampai purbamas, Rabu (20/7/2022).

Ketua Forum Kades Markosi mengatakan penimbunan Jalan ini mengunakan dana swadaya ( pupuan) dari kepala desa masing masing wilyah di kecamatan Kikim Tengah yang mengunakan Jalan Kabupaten, Jalan penghubung dari sukaraja Sampai banyumas ini kondisinya sudah memperhatikan, untuk itu dengan kesadaran dan ke kompakan selaku kepala desa, berinisiatif mengumpulkan dana untuk membeli matrial batu guna menimbun jalan yang rusak.

“Kami juga berharap kepada perusahan sekitar agar ada kepedulian atas keruskaan Jalan kabupaten meskipun pihak perusahan punya jalan tersendiri tetapi wilayah dari tujuh desa masih masuk ruang lingkung perusahan”harapnya.

Sementara itu kepala Desa Sukaraja Sugiansah menuturkan, bersama warga masyarakat berharap kepada pemerintah kabupaten Lahat untuk dapat segera memperbaiki jalan yang rusak tersebut, sehingga perputaran ekonomi dapat berjalan dengan lancar dan normal tanpa hambatan.

“Alhamdulillah perbaikan penimbunan jalan kabupaten penghubung dari desa sukaraja sampai desa banyumas Kecamatan Kikim Tengah berjalan dengan lancar meskipun hanya sifatnya sementara dan tidak bertahan lama jadi di sini sekali lagi saya berharap kepada pemerintah kabupaten lahat untuk segera memperbaiki jalan kami,” pintanya.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Hadirkan Artis Ibukota, YM-BM Gelar Pesta Rakyat

Author : Nopi   LAHAT SUMSEL, MLCI – Hampir 80 persen persiapan Pesta Rakyat yang …