Laporan : Prima R
LAHAT, Gemasriwijaya.Net – Perayaan Idul Adha masih menyisakan Tiga hari lagi. Namun, pedagang hewan kurban telah menjamur di berbagai lahan kosong dan di pinggir jalan yang dijadikan pasar dadakan. Semakin banyaknya penjualan hewan kurban, terutama jenis kambing, disebabkan meningkatnya permintaan konsumen di Kabupaten Lahat saat menjelang Idul Adha. Jumat (08/07/2022).
Menurut Dadang Sumarlan, pedagang Kambing dan Sapi, Pasar Bawah, penjualan sangat meningkat sekitar 40-50 persen dibandingkan hari biasa, sehingga tidak heran jika banyak orang yang beralih profesi sebagai pedagang hewan dadakan. Jenis kambing yang dijual, ettawa, manggala, dan kambing kacang dengan harga berkisar dari Rp 1,5 juta hingga Rp 6,5 juta.
“Yang paling banyak diminati pembeli, kambing jantan untuk hewan kurban karena murah.” kata Dadang kepada Media, Jumat (08/07/2022).
Menurut Dadang Sumarlan ia menceritakan saat berjualan pada hari biasa dia hanya mampu menjual 2 atau 3 ekor kambing, sementara sepekan sebelum Idul Adha, penjualan meningkat hingga puluhan ekor per hari.
“Kelau menjelang idul Adha kambing hargonyo pada naik sekitar Rp 500.000 dari hari biasa, Itu yang bikin mahal belum untuk merawat dan berikan makannya, Alhamdulillah menjelang idul Adha ini kita ketimban rezeki,”katanya.
Editor : Ivi Hamsyah