Laporan : Ganda Coy
LAHAT, Gemasriwijaya.Net – Masih dalam rangkaian memperingati hari Bhayangkara ke- 76, yang jatuh pada 1 Juli tahun 2022, Porles Lahat menggelar Syukuran bersama dengan mengusung tema,”Porli yang Persisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tanggu- Indonesia Tumbuh,”.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Kesenian (GK) Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (05/07) serta langsung dihadiri Bupati Lahat, Forkompinda Kabupaten Lahat, Seketaris Daerah (Sekda) Lahat, Jajaran Kepala SKPD Lahat, serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutan Kaporles Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK, mengucapkan terimakasih kepada Bupati Lahat Forkompinda Lahat yang mana telah menyempatkan waktu untuk hadir didalam kegiatan puncak hari jadi Bhayangkara ke – 76 tahun 2022 ini.
“Hari ini kita menggelar Syukuran hari Bhayangkara ke- 76 tahun 2022, sebelumnya Porles Lahat telah melakukan beberapa kegiatan baik dibidang Olahraga dan dibidang Sosial untuk masyarakat Kabupaten Lahat,”jelasnya.
Lanjutnya disini Porles Lahat mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Lahat, yang mana telah memberikan tempat untuk melakukan kegiatan syukuran di hari Bhayangkara ke- 76 tahun 2022 ini.
“Dikesempatan ini saya mewakili Polres Lahat, apabila pelayanan kami masih banyak kekurangan kami meminta maaf kepada masyarakat Kabupaten Lahat, tapi kami berjanji kepada masyarakat Kabupaten Lahat untuk melakukan pelayanan- pelayan yang lebih baik lagi, dan Porles Lahat siap bersergi dengan Pemerintah, TNI menujuh Lahat semakin Bercahaya,”ungkapnya.
Terpantau di lapangan kegiatan syukuran hari jadi Bhayangkara ke- 76, diisi berbagai Atraksi- atrsaksi yang dilakukan oleh Polisi Cilik Binaan Porles Lahat.
Editor : Ivi Hamzah