Home / BERITA COVID-19 / Peduli Akan Pendidikan, PT. MAS Berikan Bantuan Sekolah TK dan SDN 1 Merapi Barat

Peduli Akan Pendidikan, PT. MAS Berikan Bantuan Sekolah TK dan SDN 1 Merapi Barat

Laporan : Prima R

 

LAHAT, Gemasriwijaya.Net Indonesia merupakan negara yang memiliki wilayah sangat luas, terbentang dari Sabang sampai Merauke. Dan pada masa pandemi virus corona ini, semua wilayah Indonesia harus siap menghadapi tantangan, baik dalam sektor perekonomian maupun pendidikan. Dalam bidang pendidikan, setiap sekolah di seluruh Indonesia harus terjamin dan mendapatkan dukungan dan bantuan dari pemerintah maupun swasta.

Kali ini PT Muara Alam Sejahtera ( PT. MAS ) memberikan bantuannya kepada Taman Kanak-kanak (TK) Serelo di Desa Merapi dan Sekolah Dasar Negeri SDN 01 Merapi Barat. Bantuan ini diberikan guna untuk membantu dalam meningkatkan kualitas Pendidikan di sekolah di wilayah Merapi Area, dan langsung di terima oleh pihak Sekolah dan Kepala Desa. Kamis, (16/06/2022).

Kabag Humas PT. MAS, Redhi Setiadi, S.H M.H melalui Koordinator Lapangan CSR PT. MAS, Syafrisal, mengatakan bahwa dengan adanya bantuan untuk TK Serelo ini, diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan siswa dan guru di dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar. Ini merupakan bentuk dari rasa kepedulian Kita kepada Pendidikan di Desa Merapi.

“Kami juga turut mensupport dan membantu kegiatan ekstrakurikuler di SDN 01 Merapi Barat. Dengan adanya dukungan di kegiatan ini, diharapkan dapat menambah semangat guru-guru ekstrakurikuler, terutama guru honorer.” Lanjutnya.

Kepala Desa Merapi, Erdadi, mengungkapkan dukungannya dalam upaya meningkatkan kualitas Pendidikan. Ia merasa senang jika sekolah-sekolah yang ada selalu meningkatkan kualitas pendidikannya.

“Kami Pemerintah Desa Merapi sangat mendukung program-program Pendidikan yang mampu meningkatkan kualitas Pendidikan itu sendiri, baik itu dari segi sarana-prasarana sekolah maupun Sumber Daya Manusia yang ada.” Ujar Pak Kades dengan ramah.

Sementara itu, Kepala Sekolah TK Serelo, Dis Widianah, S.Pd menyatakan rasa terimakasihnya kepada PT. MAS atas bantuan yang telah diberikan.

“Program Pendidikan ini sangat mulia. Terimakasih PT. MAS atas kepeduliannya kepada TK Serelo. Semoga PT. MAS dapat terus maju sehingga dapat terus berkontribusi kepada dunia Pendidikan.” Ucap Kepala Sekolah.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Donald Trump Akan Lebih Konservatif, Termasuk Terhadap Indonesia

Author: Nopi SMSI   JAKARTA, GmS – Presiden Donald Trump yang akan berkuasa mulai Januari …