Home / LAHAT / Dihadiri Bupati, Pengurus Korpri Lahat Periode 2021 – 2026 Resmi Dilantik

Dihadiri Bupati, Pengurus Korpri Lahat Periode 2021 – 2026 Resmi Dilantik

Author : Prima Ramadhan

LAHAT, Gemasriwijaya.net – Hari ini Selasa (22/02) Bupati Lahat Cik Ujang SH menghadiri Pengukuhan dan p
Pelantikan Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Lahat periode 2021- 2026 yang di gelar di Gedung Pertemuan Pemerintah Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Selatan.

Pengukuhan dan Pelantikan Dewan Pengurus Kabupaten Lahat Periode 2021- 2026 Ketua Korpri Kabupaten Lahat Sekda Lahat Chandra.SH MM beserta Anggota yang lantik oleh Ketua Korpri Provinsi Sumatera Selatan yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris korpri Nora Elisya.SH MM yang disaksikan oleh Bupati Lahat,Cik Ujang.SH.

Bupati Lahat, Cik Ujang.SH dalam sambutannya menyampaikan, organisasi Korpri adalah satu-satunya wadah tempat berhimpunnya Pegawai Republika Indonesia yang memiliki potensi yang besar untuk meningkatkan peran Pegawai Republika Indonesia agar lebih berdayaguna dan berhasil guna bagi kepentingan masyarakat, Bangsa dan Negara dan berpegang teguh pada prinsip kebersamaan dikalangan anggotannya, apalagi sekarang jumlah anggota korpri kabupaten lahat per februari 2022 sebanyak 6.025 orang.” kata Bupati Lahat. Oleh karena itu pemberdayaan organisasi korpri diarahkan pada terbangunnya organisasi korpri yang demokratis, bebas, aktif,profesional, produktif dan ankutabel dengan lebih mengutamakan pada perlindungan dan kesejahteraan anggota dan keluarggannya.

“Saya berharap kepada dewan pengurus korpri yang baru saja dikukuhkan bahwa tugas utama organisasi korpri adalah melaksanakan pembinaan jiwa korps (Korsa) sebagaimana diamanatkan oleh peraturan pemerintah nomor 24 tahun 2004 tentang pembinaan jiwa korps dan kode etik pegawai negeri sipil, dengan demikian tugas dan fungsi korpri juga melaksanakan sebagian tugas pemerintah sehingga organisasi korpri merupakan organisasi yang berkedudukan kegiatannya tidak terpisah dari kedinasan. Saya secara pribadi dan atas nama dewan pembina korpri kabupaten lahat, mengucapkan selamat atas pengukuhan saudara selaku dewan pengurus korpri kabupaten lahat periode 2021-2026 semoga dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, serta selalu menjalin hubungan silaturrahmi di semua tingkat kepengurusaan korpri,” tutupnya.

Check Also

Diduga Kecelakaan Kerja, Karyawan Tambang Batubara di Gumay Talang Meninggal Dunia Mengenaskan

Author: Nop   LAHAT, GmS – Sekira pukul 22.00 pada Rabu tanggal 13 November 2024 …