Home / LAHAT / Kades Takang Padang Lantik Perangkat Desa

Kades Takang Padang Lantik Perangkat Desa

Author : Ivi Hamzah

LAHAT, Gemasriwijaya.net – Sehubungan dengan telah dilantiknya Juliansyah sebagai Kepala Desa Talang Padang Kecamatan Mulak Sebingkai Kabupaten Lahat Sumatera Selatan pada 24 Desember 2021 yang lalu, maka hari ini Kamis (10-02-2022) dilaksanakan pengangkatan dan pelantikan perangkat desa, pengukuhan LPM, LPA, Hansip, PKK dan seluruh kader Posyandu desa Talang Padang. Turut hadir dalam pelantikan perangkat desa Talang Padang ini, Camat Mulak Sebingkai Herwansyah SE MM yang diwakili Ahmad Ikhsan Lidinila SE, Imam (Kasipem), Hari sebagai Rohaniawan KUA Mulak Ulu, Ramlan (PLD), Tamadin (Kades Keban Agung), Ektra Wansya (Kades Danau Belidang), BPD, dan staf kantor camat Mulak Sebingkai.

Sebelum dilaksanakan sumpah jabatan, Juliansyah berpesan pada pada seluruh perangkat desa bahwa sumpah jabatan ini diucapkan oleh diri sendiri dan disaksikan Tuhan YME. Selanjutnya Juliansyah langsung mengambil sumpah diatas kitab suci Al-Qur’an dengan rohaniawan.

Usai pelantikan dan pengambilan sumpah Juliansyah mengucapkan selamat kepada seluruh perangkat desa yang baru saja dilantik. Dalam pesannya, Juliansyah meminta pada seluruh perangkat agar menjalankan tugas pokoknya masing-masing. Karena sebagai perangkat desa adalah pemerintah desa yang sah sebagai pelayan masyarakat. Oleh karena itu ia meminta pada seluruh perangkat desa, LPM, LPA, PKK, Kader Posyandu, dalam mengemban amanah ini dengan sebaik-baiknya.

“Karena baik buruknya pemerintahan desa adalah tergantung dari kalian semua sebagai pelayan masyarakat. Harus saling bahu membahu dalam menjalankan tugasnya, jangan menunggu harus diperintahkan,”ucap kepala desa 2 periode ini.

Sebagai kepala desa yang ke-2 periode lanjutnya, ia ingin menciptakan pemerintahan desa yang lebih baik dari sebelumnya. Karena masih banyak tugas dan pekerjaan rumah yang belum diselesaikan.

“Saya percaya pada seluruh perangkat desa dapat menjalankan tugasnya sebagai pembantu kepala, memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,”tukasnya.

Hal senada juga disampaikan H. A. Ikhsan Lidinila (Sekcam) bahwa peran perangkat desa itu mesinnya pemerintahan desa. Oleh sebab itu, tunjukan pada masyarakat bahwa kinerja seluruh perangkat desa Talang Padang terbaik melayani masyarakat. Apabila ada kendala dalam menjalankan tugas, silahkan koordinasi pada pemerintah kecamatan.

“Kami ucapkan selamat bertugas kepada seluruh jajaran pemerintah desa Talang Padang, semoga dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,”ungkapnya.

Terpantau selama pelantikan perangkat desa berlangsung, situasi aman dan kondusif.

Editor : Ron

Check Also

Diduga Kecelakaan Kerja, Karyawan Tambang Batubara di Gumay Talang Meninggal Dunia Mengenaskan

Author: Nop   LAHAT, GmS – Sekira pukul 22.00 pada Rabu tanggal 13 November 2024 …