Author : Ivi Hamzah
LAHAT, Gemasriwijaya.net – Bertempat dihalaman Kades Air Dingin Lama, hari ini Kamis (3-2-22) dilaksanakan pelantikan dan pengangkatan perangkat desa baru secara serentak oleh 8 kepala desa terpilih di Kecamatan Tanjung Tebat Kabupaten Lahat Sumatera Selatan. Pelantikan perangkat desa ini dihadiri Camat Tanjung Tebat Aria Pulun SE, MSI yang diwakili Nur Agung Prasetya (Sekcam) Kapolsek Kota Agung IPTU Hendri Nadi SH, Serka Efansi, KUA, seluruh Kades, BPD se-kecamatan Tanjung Tebat.
Adapun Kades yang melaksanakan pelantikan perangkat desa secara serentak ini yaitu, Sudir Kades Air Dingin Lama, Tambang Hidayat Kades Tanjung Tebat, Tego Hariansa Kades Tanjung Nibung, Imran Hirianto Kades Tanjung Bai, Efriza Tria Prayudha Kades Tanjung Kurung Ulu, Marwan Kades Muara Danau, Sukiman Kades Pandan Arang Ilir, dan Sairoh Kades Padang Perigi.
Delapan desa yang telah melaksanakan pelantikan perangkat desa ini sudah memenuhi syarat dan prosedur sesuai dengan peraturan pemerintah. Maka dari itu, Camat Tanjung Tebat yang diwakili Sekcam mengucapkan selamat pada perangkat desa yang dilantik hari ini. Beliau berharap pada seluruh perangkat desa yang baru dilantik agar dapat menjalankan tugas pokoknya masing-masing sebagai pemerintahan desa. Apabila ada kendala dalam menjalankan tugasnya, Sekcam meminta agar dikonsultasikan dengan pemerintah kecamatan.
“Kami siap membantu apabila pemerintah desa mendapatkan kendala dalam menjalankan tugasnya. Kami ucapkan selamat bertugas kepada seluruh perangkat se-kecamatan Tanjung Tebat yang dilantik hari ini, semoga dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan peraturan pemerintah dan harapan masyarakat,”ucapnya.
Hal senada juga disampaikan Kapolsek Kota Agung IPTU Hendri Nadi SH, beliau mengucapkan selamat bertugas kepada perangkat desa yang baru saja dilantik hari ini. Hendri berharap pada perangkat desa yang baru dilantik agar tidak berbenturan dengan perangkat desa yang lama, harus saling bahu membahu dalam menjalankan roda pemerintahan desa yang baru agar menjadi desa yang aman dan kondusif.
“Kami harapkan agar setiap desa dapat menjaga Kamtibmas desa masing-masing, dan antara pemerintahan yang yang lama dapat membantu kinerja pemerintahan desa yang baru,”harapnya.
Sementara itu ketua forum Kades Tanjung Tebat Ahmad Feriansya saat dibincangi awak media perihal pelantikan perangkat desa ini mengatakan, bahwa pelantikan yang dilaksanakan oleh seluruh kades ini sudah memenuhi syarat untuk dilakukan. Oleh karena itu, 8 desa yang melaksanakan pelantikan ini tidak ada kendala sama sekali.
“Kami ucapkan selamat pada perangkat desa yang baru dilantik, semoga dapat menjalankan tugasnya dengan baik demi kemajuan dan kesejahteraan desa,”pungkasnya.
Terpantau selama pelantikan perangkat desa secara serentak di kecamatan Tanjung Tebat berjalan dengan lancar kondusif.
Editor : Ron