Home / LAHAT / Suami Istri Bertarung di Pilkades, Suami Ungguli Istri

Suami Istri Bertarung di Pilkades, Suami Ungguli Istri

Laporan : Toni Ramadhani

PAJAR BULAN, Gms – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Pulau Panggung Kecamatan Pajar Bulan, yang menjadi sorotan karena suami istri bertarung, akhirnya dimenangkan Cakades nomor urut 1, Adi Sismiko , sedangkan istrinya, Cakades nomor urut 2, Siti Sartika tumbang pada Pilkades melawan suaminya.

Adi Sismiko mengatakan, pihaknya telah menyerahkan proses demokrasi kepada masyarakat desa Pulau Panggung, apapun hasilnya, merupakan pilihan dari masyarakat.

“Alhamdulillah, pada Pilkades ini, kami sangat bersyukur sekali. Sebab berlangsung dengan damai. Meski lawan saya istri saya sendiri, namun pelaksanaannya kami serahkan kepada masyarakat,” kata dia, Kamis (09/12/2021).

Berdasarkan perhitungan dari panitia Pilkades Pulau Panggung, pihaknya telah selesai melaksanakan penghitungan suara.

“Sesuai dengan hasil perhitungan kami, suara yang didapatkan Cakades nomor urut 1 sebanyak 684, dan suara nomor urut 2 sebanyak 67 suara. Dari 864 mata pilih, suara yang memilih yakni 729, tidak mengikuti pemilihan 135 mata pilih, sedangkan suara tidak sah sebanyak 14 suara,” kata Didi Hermansyah, Ketua Panitia Pilkades Pulau Panggung.

Warga Desa Pulau Panggung juga banyak yang berada diluar desa, sehingga tidak dapat memberikan hak suara pada Pilkades kali ini.

“Iya memang betul, banyak yang berada diluar desa, sehingga ada 135 yang tidak menggunakan hak suaranya,” ujar dia.

Sementara Itu, Siti Sartika Cakades nomor urut 2 mengaku, bahwa kemenangan suaminya itu merupakan keputusan masyarakat Desa Pulau Panggung.

“Inilah hasilnya, masyarakat kami telah menggunakan hak suaranya dan hasilnya sangat demokratis sekali. Meski saya kalah melawan suami saya sendiri, namun saya tetap akan dukung suami saya dalam memimpin Desa Pulau Panggung,” pungkasnya.

Check Also

Litbang Matahati Rilis Hasil Survey, HDCU Terancam Tumbang

Author: SMSI   PALEMBANG, gemasriwijaya.net – Calon petahan HDCU terancam tumbang berdasarkan hasil survei Pilgub …