Laporan : Prima
OKU RAYA, LAHAT — Cabang Olahraga Balap Motor Pekan Olahraga Propinsi (Porprov) Oku Raya 2021 memperebutkan enam masing-masing pada kategori Kelas Expert Perorangan, Expert Beregu, dan Novies Beregu dan Novies Perorangan dengan motor bebek 150 cc. Dalam pertandingan babak final yang berlangsung di perkantoran Kabupaten Oku Selatan Minggu (27/11) Kontingen cabor balap motor asal Kabupaten Lahat menjadi juara umum cabor balap di Oku Raya.
Katagori Kelas Expert Beregu mendapatakan 2 Mendali Emas dengan pembalap ( Ronny Fadilah dan Deni Orlando), disusul oleh Katagori Kelas Novies Beregu mendapatkan 2 Mendali Perak dengan pembalap (Dewa Sanjaya dan Bobby Anggara), kembali disusul oleh Katagori kelas Expert Perorangan mendapatkan 1 mendali Perak kelas Expert.
Pada pertandingan perebutan medali emas ini sangat seru antara Atlit Lahat Sama Atlit Muara Enim, Serta Atlit Pagaralam dan akhirnya partai pinal direbutkan oleh Kabupaten Lahat,
“Ini mungkin karena saya sering balapan, jadi saya menikmati ikut balap, saya bersyukur dan ini rejeki saya juga menjadi juara. dan saya Bersyukur, di pertandingan ini mendapat emas, saya juga berterima kasih kepada Bupati Lahat, Meneger, Official, Pelatih dan keluarga saya sudah mendukung di balap ini bahwa Lahat ini tanah kelahiran saya,” ucap Ronny
Ketua Umum Pengprov Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Lahat Inawan S,E didanpingi oleh Prima Ramadhan Wakil Menejer IMI Lahat mengaku bangga dengan penampilan para pembalap Sumatera selatan, Khususnya atlitnya sendiri sudah membawa nama Lahat baik dan tetap menjadi juara Umum kembali di ajak Porprov Balap Motor
“Alhamdulihan Atlit kami mendapatkan 5 Menadi di ajang balap motor di Porprov Oku Raya. 2 Mendali Emas, Rony Fadilah & Denny Orlando, 2 Mendali Perak Bobby Anggara dan Dewa Sanjaya, 1 Mendali Perak Rony Fadilah. Ini kerja keras Team dari kabupaten Lahat dengan Penampilan seminimnnya dan kami membuktikan bahwa kami bisa, da tetap juara Umum.”kata Inawan.
Hal ini dikatakan oleh Ketua Koni Lahat Kalsum Barefi dengan kesibukannya dirinya tetap mensupport atlit Balap motor dari jauh dan mengucapkan selamat kepada atlit balap motor telah maih juara dan mendali untuk Lahat.
”Selamat kepada Adek-adek kami sudah meraih juara umum di Porprov ini dan bisa membawa nama kabupaten lahat bagus, dan juga selamat kepada kabupaten lain yang ikut di krjuaran ini.,” ujar Ketua Koni
Dikatakan oleh Cik Ujang S.H selaku Bupati Lahat dirinya senang dan bangga telah mendapat kabar kepada atlit lahat telah mendapat juara umum di ajang porprov ini.
” Selamat kepada anak anak ku sudah raih juara umum di Porprov ini, dan kalian bisa membawa nama kabupaten lahat dengan baik, Pak Bupati bangga dengan pembalap- pembalap sumsel terutama lahat. dan saya juga ucapakan selamat kepada kabupaten lainnya sudah mengikuti di kejuaraan ini,” ucap Cik Ujang.