LAPORAN : NOPIRIADI
LAHAT, Gemasriwijaya – Hari ini Selasa (31/08) Kapolres Lahat AKBP Ahmad Gusti Hartono, Sik menyerahkan secara langsung hadiah kepada para pemenang lomba Sat Kamling Tingkat Polda Sumsel dalam rangka Hut Bhayangkara ke 75. Bertempat di Mapolres Lahat.
Adapun keluar sebagai pemenang yaitu Desa Perangai Kecamatan Merapi Selatan Kabupaten Lahat, yang langsung diserahkan kepada Kepala Desa (Kades) Sarial Edwin didampingi Ketua BPD Wanupi Hamid.
Dalam amanatnya, Kapolres Lahat menyampaikan pemberian dan penghargaan yang dilaksanakan ini dalam rangka perayaan HUT ke 76 kemerdekaan Republik Indonesia di Polres Lahat dan dalam rangka HUT Bhayangkara ke 75 di Polda Sumatera Selatan.
“Sebagai pimpinan tertinggi di Polres Lahat, Saya merasa bangga dan mengucapkan selamat serta terima kasih kepada para pemenang lomba Karya Tulis yang diraih oleh sebagai juara 1. Syaiful Ikhwanul Zakie ( Lahat Pos), Juara 2. Ishak Nasroni ( Lahat Hotline), Ehdi Amin ( Sriwijaya Post ), dan untuk juara 1 Satkamling (Pusat Keamanan Lingkungan) tingkat Polda Sumsel dalam rangka HUT Bhayangkara ke 75 diraih oleh Desa perangai yang dipimpin oleh Kepala Desa Sarial Edwin,” ungkapnya.
Sementara itu, Sarial Edwin Kades Perangai dalam hal ini mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Sumatera Selatan yang kala itu masih dipimpin oleh bapak Eko Indra Heri.
“Kami sampaikan terima kasih banyak kepada Kapolda dan Kapolres Lahat, tentunya dengan penghargaan ini kami akan selalu menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan masyarakat Desa yang kami pimpin ” terang Sarial Edwin.
Ditempat yang sama, Wanupi Hamid Ketua BPD Desa Perangai menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berjibaku dalam mewujudkan Desa perangai yang aman dan tertib sehingga di nobatkan oleh Kapolda Sumsel sebagai juara pertama lomba Sat Kamling tingkat Polda Sumatera Selatan.
“Terima kasih kepada semua pihak atas kerja sama yang baik ini, tentunya kita akan selalu menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kita,” tutupnya.
Terpantau awak media, selain memberikan penghargaan kepada pemenang Lomba Sat Kamling, Kapolres juga memberikan dan menyerahkan penghargaan pemenang lomba karya tulis tingkat Polres Lahat.
Editor : Ron