Home / LAHAT / SMAN 4 LAHAT MASUK 10 BESAR UTBK

SMAN 4 LAHAT MASUK 10 BESAR UTBK

LAPORAN : SMSI

LAHAT, Gemasriwijaya – Berdasarkan informasi data yang diterima oleh Kepala SMA Unggul Negeri 4 Lahat, Baslini SPd MPd pada Jum’at, 28 Mei 2021 sekira pukul 19.29 Wib, terungkap bahwa sekolahnya masuk dalam 10 SMA Terbaik di Sumatera Selatan (Sumsel).

“Dari 10 SMA terbaik itu, SMA Unggul Negeri 4 Lahat terdata di urutan nomor 6 tingkat Sumsel berdasarkan nilai rerata Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dengan nilai 535,79 dan masuk urutan nomor 377 tingkat nasional,” terangnya kepada media ini.

Penilaan tersebut, sambung Baslini, berdasarkan nilai rerata Tes Potensi Skolastik (TPS) dan UTBK, berupa kemampuan kouantitatif, kemampuan memahami bacaan dan menulis, kemampuan penalaran umum dan pengetahuan serta pemahaman umum.

“Alhamdulillah dan terima kasih atas kerja keras para guru dan murid serta pihak sekolah hingga akhirnya bisa menjadi sekolah terbaik urutan 6 tingkat provinsi dan 377 tingkat nasional,” ucap Baslini.

Berikut daftar 10 SMA terbaik di Sumsel:

1. Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendikia di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dengan nilai rereta 555,068 dan masuk sebagai sekolah urutan nasional ke 161

2. SMA Ignatius Global School (IGS) Kota Palembang dengan nilai rereta 550,562 dan masuk urutan nasional ke 198

3. SMA Negeri Sumatera Selatan Kota Palembang dengan nilai rerata 549,272 dan masuk urutan nasional ke 206

4. SMA Xaverius 01 kota Palembang dengan nilai rereta 549,163 dan masuk urutan nasionalke 207

5. SMA Kusuma Kota Palembang dengan nilai rereta 543,901 dan masuk urutan nasional 265

6. SMA Negeri 4 kota Lahat dengan nilai 535,79 dan masuk urutan nasional ke 377

7. SMA Negeri 17 kota Palembang dengan nilai rerata 535 dan urutan nasional 381

8. SMA Negeri 06 kota Palembang dengan nilai 528,29 dan masuk urutan nasional ke 509

9. SMA 1 Unggulan Kabupaten Muara Enim, dengan nilai rereta 523,751 dan masuk urutan nasional ke 609

10. SMA Xaverius 03 Kota Palembang dengan nilai rerata 512,778 dan masuk urutan nasional ke 916.

Check Also

Jum’at Berkah, Tim Relawan YM-BM Barbagi Nasi Kotak di Pasar Lama

Author: Nopi LAHAT, GmS – Ratusan porsi nasi kotak dibagikan oleh tim relawan Yulius Maulana …