Home / KABAR NASIONAL / Kasat POL-PP Lahat Akan Menindak Tegas Hiburan Malam Di Bulan Suci Ramadhan

Kasat POL-PP Lahat Akan Menindak Tegas Hiburan Malam Di Bulan Suci Ramadhan

 

Laporan : Prima

LAHAT, Gemasriwijaya – Dalam rangka menjaga kekhususan masyarakat di kabupaten Lahat untuk menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) dan Linmas Damkar Kabupaten Lahat akan rutin menertibkan hiburan malam di wilayah hukum Kabupaten Lahat.

Hal itu dikatakan Kasat Satpol-PP, Lismas dan Damkar Lahat, Fauzan Khoiri, AP. MM saat diwawancarai oleh media ini ia menjelakan.

“Yang akan kita tertibkan di bulan ramadhan terutama hiburan malam, petasan dan warung remang-remang,” katanya, Kamis (8/4/2021)

Fauzan mengatakan, terkhusus untuk cafe-cafe yang melayani sek, pihaknya melarang buka di bulan suci Ramadhan maupun di bulan yang lainnya.

“Jika masih buka akan kita bongkar atau kita tertibkan,” tegasnya.

Selain itu, pihaknya juga akan menindak tegas penjual petasan yang meledak, terkecuali petasan kembang api.

“Jika masih ada yang menjual petasan,  akan kami amankan petasannya, dan akan kami kembalikan lagi dengan syarat jangan dijual di Lahat, ” ungkap Fauzan.

Lanjut Kasat Pol PP ini, untuk panti pijat sendiri tetap diperbolehkan beroperasi, dengan catatan harus proporsional.

“Jika mau pijat malam hari ya silakan, karena malam hari tidak membatalkan puasa, dengan catatan harus profesional, tetap akan kami awasi,” ujarnya, seraya berucap harus buka sesudah sholat tarawih dan tutup jam 10 malam.

Untuk rumah makan, masih kata Fauzan jika ada masyarakat yang membuka usaha rumah makan disiang hari kami persilakan, tetapi harus tertutup jangan terlalu terbuka. Demi menghormati masyarakat yang berpuasa.

“Kami Satpol-PP Lahat akan terus menghimbau masyarakat untuk saling menghargai umat Islam yang menjalankan ibadah puasa,” tandasnya.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Donald Trump Akan Lebih Konservatif, Termasuk Terhadap Indonesia

Author: Nopi SMSI   JAKARTA, GmS – Presiden Donald Trump yang akan berkuasa mulai Januari …