LAPORAN : PENDIM LAHAT
LAHAT, Gemasriwijaya — Bagi setiap Prajurit TNI masalah kebugaran tubuh adalah hal yang mutlak harus tetap terpelihara terlebih menjaga imunitas tubuh. Untuk itu, Komandan Kodim 0405/Lahat Letkol Kav Shawaf Al-Amien S.E. M.SI mengajak anggota TNI dan PNS melakukan olahraga bersama. Jumat (26/02).
Meski dalam masa pendemi Covid-19, kegiatan olahraga ini dilakuakan senam bersama, joging dan main Bola Voli tetap dilakukan dengan dengan ketentuan penerapan physical distancing, hal ini guna menjaga kebugaran dan mencegah penyebaran virus Covid -19 di lingkungan Kodim 0405/Lahat khususnya.
Dalam kesempatan itu, Dandim 0405 Lahat Letkol Kav Shawaf Al-Amien SE, M.SI juga mengimbau kepada seluruh anggota tetap lakukan olahraga dengan menerapkan physical distancing.
“Untuk menjaga kebugaran dan imunitas tubuh, selama ini kita menerapkan senam bersama, Joging, Serta Olahraga bermain bola voli bagi personel TNI dan PNS Kodim 0405/Lahat, harap saya Anggota tetap menyempatkan diri untuk berolahraga, agar selalu sehat,” ucap Dandim kepada media.
Lebih lanjut ia mengatakan, hal ini sebagai selain untuk pencegahan dan memutuskan mata rantai penyebaran virus corona, juga untuk memupuk solidaritas khususnya di lingkungan Kodim 0405/Lahat.
“Dengan berolahraga, bukan sekedar untuk menyehatkan badan saja, akan tetapi juga menjadi media untuk terus menjalin keakraban antara komandan dengan anggota, semoga kita diberikan perlindungan dari Allah SWT dan diberikan kesehatan, serta kita terhindar dari wabah Covid-19,” ulas Dandim.
Editor : Ivi Hamzah