Laporan : Hendri
GEMAS – LAHAT
Merasa tak puas hanya dengan kirim papan bunga ucapan “Selamat Berbahagia” pada resepsi Pernikahan Ganda Coy, yang juga merupakan salah satu pengurus SMSI Lahat dengan Evi, Kapolres Lahat, AKBP. Achmad Gusti Hartono, SIK bersama isterinya (Ibu Bhayangkari) langsung datang menghadiri acara resepsi yang dihelat di Kelurahan Talang Jawa Selatan RT. 06 RW. 02 Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat, Minggu (15/11/2020) itu.
Tampak di lokasi, walau hanya sekedar untuk mengucapkan kata Selamat dan salaman jarak jauh ala pandemi corona pada mempelai dan undangan lainnya, tapi Gusti dan isterinya sempat berphoto, saling sapa dalam jarak jauh, menggunakan masker serta mencusi tangan sebelum dan sesudah hadir di acara.
Walau hanya sebentar saja (Datang-ucapkan salam dan saling sapa, lalu pergi lagi), namun kehadiran Kapolres yang dikenal cukup ramah, murah senyum dan baik di mata para jurnalis di Lahat itu, sangat berkesan bagi Ganda dan Evi serta keluarga besarnya.
Sekedar informasi, bahwa Ganda adalah Putra kedua dari pasangan Bapak Gani dan Ibu Nurniati (Alm) dan Evi Astuti putri bungsu dari Bapak Sunardi dan Ibu Dwi Sulastri, telah melangsungkan akad nikahnya pada Jumat lalu. Ganda Coy juga salah satu wartawan di Ampera Group Media yang fokus pada portal berita www.lahathotline.com bertugas di Kabupaten Lahat.
Kendati tetap mematuhi Protokol Kesehatan dengan menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak, namun resepsi pernikahan berlangsung dengan meriah.
Ganda Coy mengucapkan terima kasih yang tak terhingga, untuk Kapolres Lahat dan para tamu undangan lainnya yang telah hadir di pernikahannya.
“Kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah hadir dipernikahan kami. Ini merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan tersendiri bagi keluarga kami. Kami sangat merasa bangga atas apresiasi dan dukungan semua pihak, atas terlaksananya acara yang berjalan lancar dan sukses ini”, ujarnya.
Editor : Ivi Hamzah