Laporan : Andi
GEMAS – LAHAT
Setelah diketahui ada lima orang tahanan di lantai dua kamar nomor 35 yang kabur pada pukul 01.15 WIB malam Selasa (1/9/2020), Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Lahat, Maliki, SH, MH, meminta agar para tahanan segera menyerahkan diri.
“Dari pada nanti kena sanksi tambahan, lebih baik menyerahkan diri sajalah. Sebab jika nanti tertangkap, maka akibatnya yang bersangkutan tidak akan menerima hak-haknya sebagai tahanan pada umumnya. Seperti besukan, remisi dan lain-lainnya”, kata Maliki, saat dikonfirmasi di Lapas siang ini.
Pihaknya, sebut Maliki, meminta supaya keluarga para tahanan ini juga mau bekerjasama memberitahu jika para tahanan itu sedang ada di rumahnya masing-masing. Bahkan disarankan, agar pihak keluarga meminta pada tahanan itu segera menyerahkan diri.
“Sejak tadi malam kita sudah langsung menghubungi dan mendatangi pihak keluarga, di sana kita harapkan pihak keluarga juga kooperatif dalam menyikapi hal ini”, kata Kalapas.
Editor : Ivi Hamzah