Laporan : Aceng
GEMAS – PAGARALAM
Dalam rangka Hari jadi Bhyangkara ke 74 yang jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang. Polsek dempo tengah (DT) Polres Pagar melalui Polsek Dempo Tengah Pagaralam Selasa 23/06/2020 melaksanakan baksos pembagian sembako berupa beras kepada para masyarakat yang belum pernah sama sekali menerima bantuan .
Bantuan Bakti sosial ini langsung di pimpin dan diserahkan oleh Kapolsek Dempo Tengah IPDA Ramsi.,SH bersama camat Dempo Tengah Hafiz Ramadhan S.STP ,M.si ,para lurah dan anggota Polsek dempo tengah.
Kapolsek Dempo tengah IPDA Ramsi SH Menjelaskan Pembagian Baksos ini dilakukan di kantor Lurah yang ada diwilayah polsek tengah sebanyak 284 karung( 1.420 KG) yang di kemas 5 kg setiap karungya dengan rincian:
1.kelurahan rimba candi sebayak 56 karung beras ( 280 KG )
2.kelurahan Jokoh sebanyak 57 karung beras( 285 KG)
3.Kelurahan padang temu 57 karung beras(285 KG)
4.kelurahan Karang dalo 57 karung beras (285 kg).
5.kelurahan Pelang kenidai 57 karung beras (285 KG)
“Kegiatan bantuan beras tersebut langsung di terima oleh para masyarakat yang terdampak virus corona(Covid-19) yang dimana para masyarakat yang menerima bantuan tersebut belum pernah sama sekali mendapat bantuan yang didata langsung oleh para bhabinkamtibmas yang berkoordinasi dengan lurah ,RW dan RT,”Pungkas Ramsi.
Editor : Ivi Hamzah