Home / M ENIM / PLT BUPATI MUARAENIM LANGSUNG MENINJAU LOKASI KEBAKARAN

PLT BUPATI MUARAENIM LANGSUNG MENINJAU LOKASI KEBAKARAN

Laporan : Dedi S.

GEMAS – MUARAENIM

Tanggap terhadap bencana, PLT Bupati Muara Enim H. Juarsah SH, beserta Pemerintah Kabupaten Muara Enim sambangi rumah korban kebakaran di Desa Muara Lawai Kecamatan Muara Enim Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan, pada Rabu (3/6/2020).

Turut hadir dalam kunjungan tersebut, PLT Bupati Muara Enim, Kadin Perumahan Dan Permukiman, Sekertaris Daerah, Camat Muara Enim, Perwakilan Dinas Sosial, Perwakilan Dinas Pemadam Kebakaran Dan BPDB, Kadin Satpol PP, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kades Muara Lawai Beserta Perangkat dan lainnya.

PLT Bupati Muara Enim H. Juarsah SH langsung memberikan bantuan sembako kepada korban kebarakan sekaligus mengucapkan turut berduka atas musibah ini. Beliau berharap pada korban kebakaran agar bersabar dan ikhlas dalam menghadapi cobaan ini. Juarsah juga berpesan pada masyarakat berhagar selalu berhati hati dan waspada terhadap aliran listrik, kompor gas, charger HP dan lainnya yang bisa menyebabkan kebakaran.

“Ini ada bantuan sembako untuk korban kebarakan, dan selanjutnya pemerintah desa akan membantu rumah korban nantinya yang berkoordinasi dengan kepala desa dan dinas terkait,” ujarnya.

Adapun kronologis terjadinya kebakaran tersebut berdasarkan keterangan masyarakat setempat, api diduga berasal dari salah satu rumah milik Harmanca, kemudian merambat ke samping kiri kanan sehingga mengenai 3 rumah lainnya yaitu milik Fikri, Panangsari, dan Samhari, sehingga api cepat membesar. Adapun kejadian ini terjadi pada Rabu 03/06/2020, tepat pukul 9:30 pagi tadi, beruntung kejadian ini tidak memakan korban jiwa.

“Gan tau, tiba-tiba api langsung membumbung tinggi dan besar,” ujar Yanto warga setempat.

Pantau dilapangan, masyarakat, pemerintah Desa setempat serta Dinas Pemadam Kebakaran dan anggota bhabinkamtibmas dan Babinsa turut andil dalam upaya memadamkan api tersebut.

Perwakilan Dinas Pemadam Kebakaran Dan Perlindungan Kabupaten Muara Enim Abubakarudin mengatakan, setelah mendapat informasi ada rumah warga yang kebakaram, timnya langsung bergegas kelokasi dan berjibaku langsung madamkan api dibantu oleh masyarakat setempat.

“Kita turunkan 4 mobil dan dua regu untuk memadamkan api ini ,” jelas Abubakarudin.

Editor : Ivi Hamza

Check Also

Dukung Keberhasilan Rehabilitasi DAS, Bukit Asam (PTBA) Ikut Menandatangani Piagam Menoreh

Rilis : SMSI MUARA ENIM, Gemasriwijaya.net – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) turut menandatangani Piagam …