Home / P. ALAM / FOLLOW UP LAKA BUS SRIWIJAYA : BERTAMBAH 5, TOTAL KORBAN MENINGGAL 33 ORANG

FOLLOW UP LAKA BUS SRIWIJAYA : BERTAMBAH 5, TOTAL KORBAN MENINGGAL 33 ORANG

LAPORAN : GUN

GEMAS-PAGARALAM

Setelah pencarian korban Bus Sriwijaya BD 7031 AU yang jatuh ke jurang kemarin dihentikan hingga jelang malam hari, hari ini Rabu (25/12/19) Tim gabungan TNI, Polri, Basarnas, Tagana, ACT, Arum Jeram beserta masyarakat relawan lainnya kembali menemukan 5 jenazah korban meninggal .

Sebelumnya, kemarin penumpang meninggal sebanyak ditemukan 28 orang, dan hari ini bertambah 5 orang. Dengan demikian, korban meninggal dalam tragedi bus naas ini mencapai 33 orang yang meninggal dunia dan 13 orang dinyatakan selamat. Total korban yang sudah ditemukan sebanyak 46 orang.

Sementara itu, informasi menyebutkan bahwa total penumpang bus tersebut sebelum jatuh ke jurang berjumlah 50 orang, Berarti, masih ada sebanyak 4 orang lagi yang belum ditemukan.

Pimpinan Wilayah Garda Bela Negara Nasional (GBNN) Provinsi Sumatera Selatan, Gunawan menyebutkan, bahwa untuk evakuasi di hari ke dua ini, jenazah korban sudah ditemukan kembali 5 orang. Menurutnya, evakuasi masih akan terus di lanjutkan.

“Hingga sekitar pukul 14.58 hari ini, 4 orang jenazah sudah di bawa ke RSUD Besemah. Dan satu korban lagi masih dievakuasi oleh Tim, karena korban hanyut terbawa arus sungai”, terang Gunawan, yang juga ikut melakukan evakuasi korban dari lokasi pencarian.

Dijelaskan, jarak tempuh dari sungai ke jalan raya memakan waktu sekitar satu jam. Hal ini dikarenakan medan yang ditembuh cukup sulit.

“4 jenazah ditemukan di bangkai bus. Kecuali yang satu, masih dijemput oleh Tim, karena hanyut sudah jauh, tapi jarak evakuasi dari sungai ke jalan raya 1 jam”, kata dia.

Di tempat yang sama, Danramil 405-13 Dempo Selatan, Kapt. Arh Oktavian Zulkarnain mengaku sangat berterima kasih atas bantuan semua pihak dalam pencarian korban Bus Sriwijaya hari ini, hingga korban beransur-ansur sudah bisa ditemukan.

“Alhamdulillah, bahwa dievakuasi hari kedua telah ditemukan jenazah dari Bus PO sriwijaya. Ini adalah berkat kerja sama Tim Sar gabungan di lapangan yang saling bahu membahu dengan baik. Harapan kita, semua korban dapat dievakuasi dan bisa diambil oleh pihak keluarga korban”, tutunya, saat dibincangi di lokasi evakuasi.

Editor : RON

Check Also

Harta Kekayaan Bakal Calon Walikota, KPUD : Kami hanya menerima tidak mengetahui secara rinci berapa nominalnya

Author : Toni Ramadhani   PAGARALAM, LhL – Berdasarkan informasi laporan harta kekayaan peserta kontestasi …