Home / LAHAT / KODIM 0405 MEMBUAT DEMPLOT TANAMAN HOLTIKULTURA

KODIM 0405 MEMBUAT DEMPLOT TANAMAN HOLTIKULTURA

Laporan : Prim

GEMAS – LAHAT

Kodim 0405 Lahat membuat demplot tanaman holtikultura di Makodim. Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan.

Diantaranya melakukan pembibitan tanaman cong, cabe merah kriting dan terong ungu panjang. Dijelaskan Dandim 0405 Lahat Letkol Kav Sungudi melalui Pasiter Kapt Inf Sudarno bahwa tujuan demplot ini agar memberikan contoh budidaya tanaman holtikultura di Kodim 0405 Lahat. “Harapannya bisa dilakukan anggota untuk menjadikan perkarangannya ditanami tanaman holtikultura tersebut. Kemudian diinformasikan ke masyarakat sekitar lainnya,” ujarnya, Kamis (27/6).

Selain itu, dengan  memanfaatkan pekarangan rumahnya setidaknya mendukung program ketahanan pangan dari pemerintah. Sehingga setiap masyarakat sudah tercukupi kebutuhan untuk cabe, cung maupun terong dirumahnya.

Giat tersebut lanjutnya bekerja sama dengan Dinas Pertanian Lahat dan Penyuluh Pertanian Lapangan. “Kita hanya membimbing pembibitan ini. Selanjutnya ditanam ke dipolybag dan di pekarangan,” ujarnya.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Hadirkan Artis Ibukota, YM-BM Gelar Pesta Rakyat

Author : Nopi   LAHAT SUMSEL, MLCI – Hampir 80 persen persiapan Pesta Rakyat yang …