Home / M ENIM / PEMKAB MUARAENIM BERBAGI BERSAMA DENGAN ANAK YATIM DAN DHUAFA

PEMKAB MUARAENIM BERBAGI BERSAMA DENGAN ANAK YATIM DAN DHUAFA

Laporan : Dedi S

GEMAS – MUARA ENIM

Bupati Muaraenim, Ir. H. Ahmad Yani, MM didampingi Wakil Bupati Muaraenim, H. Juarsah, SH, Membuka Acara Festifal Anak Yatim & Dhuafa Rangkaian 25 Agenda Colorful Muaraenim Festival 2019 bertempat di Masjid Jami Bukit Asam Tanjung Enim, Selasa (21/5/2019).

Laporan Ketua Pelaksana Festival Anak Yatim dan Dhuafa, Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman, Ir. H. A Yani Herianto, MM, menjelaskan Tujuan dari Festival Anak Yatim dan Dhuafa yang merupakan salah satu dari 25 Agenda Colorful Muaraenim Festival 2019 adalah untuk mewujudkan visi misi Muaraenim ” MERAKYA “, Muaraenim untuk Rakyat, yang Agamis. Berdaya Saing, Mandiri, Sehat dan Sejahtera.

Melalui kegiatan ini untuk meningkatkam SDM, sarana dan prasarana. Menggali potensi dan kreativitas anak serta berbagi. Peserta lomba sebanyak 2500 anak dari perwakilan panti asuhan dan pondok pesantren di Kabupaten Muaraenim.

Adapun lomba yang digelar dalam festival anak yatim dan dhuafa ini adalah lomba marawis, lomba puitisisasi Al Quran, lomba hafalan surat pendek, serta dimeriahkan lomba mewarnai dan menggambar. Serta kegiatan bazar buku islami, pakaian, dan kebutuhan sehari-hari umat muslim.

Dalam sambutannya, Bupati Muaraenim mengatakan melalui festival ini pemerintah daerah Kabupaten Muaraenim ingin berbagi bersama anak yatim dan anak-anak dhuafa yang masih kekurangan kebutuhan sandang, pangan, papan, serta perhatian.

Dalam hal itu, lanjut Ahmad Yani, Pemerintah Daerah tengah menyiapkan perda mengenai anak yatim, kaum dhuafa, sebagai bentuk perhatian dan pembinaan kepada mereka supaya bisa mandiri.

“Langkah kongkritnya, pemda kedepan akan memberikan perhatian khusus kepada anak yatim dan dhuafa. Melalui lembaga khusus untuk membina dan mendidik supaya anak-anak nantinya bisa mandiri,”Ucapnya.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Dukung Keberhasilan Rehabilitasi DAS, Bukit Asam (PTBA) Ikut Menandatangani Piagam Menoreh

Rilis : SMSI MUARA ENIM, Gemasriwijaya.net – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) turut menandatangani Piagam …