Home / LAHAT / HERMAN DERU : IBARAT BIAWAK DIGIRING KE AYEK, ITULAH KENDAK AKU

HERMAN DERU : IBARAT BIAWAK DIGIRING KE AYEK, ITULAH KENDAK AKU

Laporan : Tim Gemas

GEMAS – LAHAT

Kunjungan Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru, ke Kabupaten Lahat pada hari ini Rabu (20-02-19) tepatnya di Desa Air Dingin Baru Kecamatan Tanjung Tebat Kabupaten Lahat, disambut hangat oleh Camat Budi Santoso dan masyarakat Tanjung Tebat. Kedatangan gubernur ini, kali pertama setelah beliau menjabat Gubernur Sumatera Selatan periode 2018-2023, sebelumnya Herman Deru pernah hadir di Desa Air Dingin Baru semasa kampanye pencalonan dirinya sebagai gubernur. Maka hari ini Herman Deru, memenuhi janjinya pada masyarakat Tanjung Tebat khususnya dapil tiga untuk bertatap muka langsung sekaligus menjalin silaturahmi pada masyarakat Kabupaten Lahat.

Dalam lawatannya, selain menjalin silaturahmi pada masyarakat, beliau ingin mendengar permasalahan yang ada di daerah sebagai bahan pokok dalam tugasnya menjalankan roda pemerintahan provinsi Sumatera Selatan.

Sebagai tokoh masyarakat, dalam kata sambutannya M. Yustam mengucapkan terimakasih dan selamat datang bapak Herman Deru gubernur Sumatera Selatan yang telah hadir bersama rombongan di Desa Air Dingin Baru Kecamatan Tanjung Tebat. Dikesempatan yang baik ini, Yustam menjelaskan bahwa penghasilan masyarakat Tanjung Tebat adalah mayoritas petani. Oleh sebab itu Yustam mengharapkan pada Gubernur Herman Deru dan Bupati Lahat Cik Ujang, untuk memperluas lahan sawah baru di Kecamatan Tanjung Tebat untuk mewujudkan lahat menjadi lumbung beras atau swasembada pangan.

“Kami berharap agar bapak gubernur dapat mewujudkan permintaan kami untuk dibuatkan percetakan sawah baru, karena kami memiliki lahan seribu hektar lebih untuk percetakan sawah, agar kita dapat mewujudkan swasembada pangan di kabupaten lahat ini,” ungkapnya dihadapan gubernur dan masyarakat.

Permintaan Yustam selaku tokoh masyarakat tersebut, direspon oleh Cik Ujang Bupati Lahat. Dijelaskan Cik Ujang, bahwa ia sebagai bupati sangat berterimakasih atas usulan atau permintaan tersebut. Cik Ujang sangat mendukung dan akan mengusahakan semaksimal mungkin percetakan sawah baru dapat segera direalisasikan. Namun beliau memohon maaf pada masyarakat, kalau permintaan percetakan sawah di atas 1000 hektar adalah tugas provinsi, dan jikalau dibawah 1000 hektar menjadi tugas kabupaten untuk mewujudkannya.

“Permintaan tersebut kami apresiasi, karena apabila di kabupaten lahat ini banyak sawah, maka masyarakat akan menjadi sejahtera dan Bercahaya. Saya bersama wakil bupati Haryanto, mengucapkan terimakasih atas kepercayaan masyarakat kabupaten lahat yang telah mempercayakan kami sebagai bupati dan wakil bupati lahat 2018-2023. Semoga lahat semakin maju, dan mari kita bersama-sama membangun lahat yang lebih baik lagi,” terangnya.

Lain halnya dengan jawaban gubernur Herman Deru, mengenai permintaan percetakan sawah yang diungkapkan Yustam. Dalam kata sambutannya Herman Deru mengistilahkan dengan pepatah daerah Sumatra Selatan, permintaan tersebut (ibarat biawak digiring ke ayek) permintaan tersebut memang kemauan gubernur, karena itulah salah satu program yang ditawarkan semasa kampanye, untuk mensejahterakan rakyat petani melalui pemanfaatan sumber daya alam agar masyarakat terlepas dari kemiskinan. Gubernur langsung menyuruh Kepala Dinas Pertanian provinsi dan irigasi untuk menaiki panggung sekaligus memerintahkan untuk memenuhi permintaan pembuatan percetakan lahan sawah baru.

“Kalau lahannya ada, akan saya kirimkan langsung alat untuk membuat percetakan sawah tersebut sekaligus pembuatan irigasinya, dengan catatan tidak ada ganti ruginya, karena pemerintah tidak menganggarkan dana ganti rugi. Mau berapa ribu hektar lahan yang ingin dibuat percetakan akan saya laksanakan,” tantang ayah dari Perca Leanpuri ini.

Gubernur juga mengapresiasi, pemimpin Kabupaten Lahat Bupati Cik Ujang dan wakil Bupati Haryanto yang telah mewujudkan janji kampanyenya untuk masyarakat lahat berobat gratis. Atas terwujudnya janji tersebut Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru, memberikan rumah sakit Pratama untuk di bangunkan di Kabupaten Lahat.

“Sebagai hadiah dan apresiasi, saya hadiahkan satu buah rumah sakit Pratama. Terserah pak bupati mau dibangunkan dimana rumah sakit nantinya,” jelasnya, sambil disambut tepuk tangan meriah dari para undangan.

Usai menghadiri silaturahmi bersama masyarakat Tanjung Tebat, gubernur melanjutkan lawatannya ke Desa Lubuk Selo Kecamatan Gumay Ulu, Pagaralam, Kecamatan Jarai langsung bertolak ke Kabupaten Empat Lawang. Turut hadir dalam acara silaturahmi bersama gubernur, Kepala Dinas, Unsur SKPD, Camat, Danramil, Polsek Kota Agung, Kades, Dewan Guru, siswa SMAN 1 Tanjung Tebat dan masyarakat.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Diduga Kecelakaan Kerja, Karyawan Tambang Batubara di Gumay Talang Meninggal Dunia Mengenaskan

Author: Nop   LAHAT, GmS – Sekira pukul 22.00 pada Rabu tanggal 13 November 2024 …