Home / M ENIM / LIMA DESA TERISOLIR AKIBAT JALAN AMBLAS DISUNGAI ROTAN

LIMA DESA TERISOLIR AKIBAT JALAN AMBLAS DISUNGAI ROTAN

 

Laporan : Dedi S

GEMAS – MUARAENIM 

Jalan antar desa di Kecamatan Sungai Rotan, Kabupaten Muaraenim, Sumatera Selatan Amblas ke Sungai, kejadian tersebut terjadi sekitar Pukul 12.00 Wib, Rabu, (17/10/18) tadi amblas ke sungai. Akibatnya lima desa di wilayah itu terancam terisolir.

“Ndo mohon bantuan ya ndo untuk di ekspos berita terjadi tanah longsor mengakibatkan jalan akses Kecamatan antar Desa di Kecamatan Sungai Rotan tepatnya di Desa Kasai Kecamatan Sungai Rotan dan Jalan tersebut tidak bisa sama sekali di lewati pengguna jalan baik roda dua maupun roda empat,” Kata Henky Fadli warga setempat melalui pesan Whats App kepada wartawan.

Menurut Henky sampai saat ini belum ada tindakan apapun dari pihak terkait, sehingga warga setempat kini terisolir, karena sejauh ini tidak ada jalan alternatif.

“Ini jalan satu-satunya warga kami ndo, tolong kasih tau pihak terkait, supaya dapat membantu kami, atau secepat ya dikirimkan alat berat untuk menangani permasalahan ka.i ini,” harap Fadli.

Adapun desa yang terkena dampak lonsor ini yaitu Desa Kasai, Sungai Rotan, Sukamerindu, Tanding Marga dan Muara Lematang.

“Sipatnya urgent ndo, masyarakat dak biso samo sekali lewat ndo,” pungkas dia.

 

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Pertamina Digugat Rp10 Miliar: Warga Terjajah, Lingkungan Tercemar, Ekosistem Hancur

Author : Nopi   MUARAENIM, GmS – Kebocoran pipa minyak Pertamina di kawasan Lembak dan …