Laporan : Tim
GEMAS – LAHAT
Setelah sukses melakukan program Pemeriksaan Kesehatan di Desa Merapi dan Desa Gunung Agung, PT Muara Alam Sejahtera kembali menyelenggarakan Pemeriksaan Kesehatan pada masyarakat. Kali ini Pemeriksaan Kesehatan 2018 dilaksanakan di Desa Muara Maung Kecamatan Merapi Barat.
Antusiasme yang tinggi dari warga untuk memeriksakan kesehatannya terlihat jelas dari banyaknya warga yang datang ke Balai Desa Muara Maung. Suasana di Kantor Desa pun terlihat ramai dengan kunjungan masyarakat yang ingin memeriksakan kesehatan Mereka. Senin (17/09).
Sekretaris Desa Muara Maung Ahmad Asri menyambut baik kegiatan pemeriksaan kesehatan Ini, kegiatan ini merupakan program CSR Perusahaan yang positif dan menyentuh masyarakat secara langsung.
“Kami sangat berterimakasih kepada PT MAS yang telah memberikan perhatiannya terhadap kesehatan warga sekitar. Dengan adanya kegiatan ini, nantinya Kita dapat mengetahui endemik yang ada di wilayah Kita”. Terang Ahmad dalam sambutannya.
Sementara Taufik Dwinanto selaku Supervisor CSR PT MAS sangat senang melihat antusiasme yang tinggi dari masyarakat untuk memeriksakan kesehatan Mereka. Rasa peduli terhadap kesehatan ditunjukan dengan niat yang tinggi dari para pengunjung.
“Terimakasih kepada masyarakat yang telah hadir di sini. Pemeriksaan Kesehatan hari ini Kita peruntukkan kepada dua Desa, yakni Desa Muara Maung dan Desa Telatang. Insyaallah Minggu depan Kita juga akan melaksanakan kegiatan seperti ini di Palembang.” Kata Taufik.
Sementara Ruslan selaku warga Desa Muara Maung yang ikut berobat mengucapkan rasa terimakasihnya kepada PT MAS.
“Terimekasih buat PT MAS yang la ngadeka acara berobat gratis ini.” ungkapnya singkat.
Editor : Ivi Hamzah