Laporan : Tim
GEMAS – LAHAT
Dengan penuh semangat 45 siswa siswi mulai dari tingkat SD dan SMP Kecamatan Mulak Ulu hari ini Kamis (16-08-18) adakan Gerak Jalan Indah untuk menyemarakan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 73. Gerak jalan indah tersebut dimulai pukul 15:00 sore hari bertempat dijalan H. Harun Sohar Desa Muara Tiga Kecamata Mulak Ulu.
Gerak jalan indah yang dilakukan oleh anak SD dan SMP tingkat Kecamatan ini untuk menunjukkan kreativitas anak anak dalam berbaris.
Saima, salah satu guru SD 02 Mulak Ulu yang sedang mengikuti anak muridnya dalam berbaris menuturkan, bahwa kegiatan gerak jalan yang dilakukan hari adalah perlombaan baris berbaris dan kerapian cara berpakaiannya anak anak bahwa nantinya akan dinilai oleh tim juri.
“Untuk menyambut hari ulang tahun Republik Indonesia ke 73, maka setiap tanggal 17 kita laksanakan baris berbaris, sebab besok acara pawai,” terangnya.
Pantauan di lapangan atraksi yang ditampilkan oleh anak anak dalam gerak jalan indah sangat menghibur penonton yang sedang menyaksikan,, pasalnya baris berbaris yang sangat bervariasi ini sangat disenangi oleh penonton. Yanti yang sedang menyaksikan gerak jalan indah tersebut sangat terkagum-kagum, kadang mengundang gelak tawa baginya mana yang belum pas dalam mengikuti gerakan.
“Lucu, kagum melihat penampilan anak anak, karena ada bagus ada yang belum pas, tapi seru melihat penampilan anak anak sudah berani,” tuturnya.
Baris berbaris yang dilakukan oleh anak SD dan SMP Mulak Ulu dengan jarak tempuh 500 meter berjalan lancar dan aman.
Editor : Ivi Hamzah