Home / LAHAT / TIM POLDA SUMSEL PANTAU LOGISTIK PEMILU

TIM POLDA SUMSEL PANTAU LOGISTIK PEMILU

 

LAPORAN : Prima

GEMAS – LAHAT

Tim Polda Sumsel yang dipimpin langsung Karo Sarpras Polda Sumsel Kombes Pol Neslon Purba, didampingi Kabag RPM Polda Sumsel AKBP Herwansyah Saidi, dan Wadir Pol Air AKBP Bekti Darmanto, dan Kapolres Lahat AKBP Robby Karya Adi, melaksanakan kunjungan ke Polres Lahat dan KPU Lahat, untuk mengecek kesiapan satuan wilayah dan logistik pemilu di KPU.

Diungkapkan Kombes Pol Nelson Purba, untuk di Lahat sejauh ini personil sudah siap mengamankan Pilkada, dari 753 TPS mayoritas aman, hanya ada sekitar 40 TPS yang rawan.

” Harapan kita Pemilukada di Lahat berjalan baik. Harapan kita aman dan damai ,” ungkap Nelson didampingi Kapolres Lahat AKBP Robby Karya Adi, Rabu (23/5).

Sementara kunjungan ke KPU Lahat untuk melihat kesiapan logistik pemilu serta kotak suara dan lainnya. Dalam kunjungan itu diterima langsung ketua KPU Lahat Samsurizal Nusir, SE beserta anggota komisioner lainnya. Hal ini Dijelaskan anggota Komisioner KPU Jalaluddin SE mengatakan.

” Untuk kertas suara yang disuplai ke KPU sebanyak 299641 ditambah 2000 kertas suara PSU. Rinciannya DPT 292331 tambah 2,5 persen sebanyak 7310. 2,5 persen kertas suara bila ada tambahan atau yang rusak,” ujar Jalaluddin.

Editor : Ivi Hamzah

Check Also

Diduga Kecelakaan Kerja, Karyawan Tambang Batubara di Gumay Talang Meninggal Dunia Mengenaskan

Author: Nop   LAHAT, GmS – Sekira pukul 22.00 pada Rabu tanggal 13 November 2024 …