Home / M ENIM / TABUH GENDANG, MARWAN RESMIKAN FESTIVAL MARAWIS

TABUH GENDANG, MARWAN RESMIKAN FESTIVAL MARAWIS

Laporan : Ganda coy

GEMAS, LAHAT – Masih dalam rangka memperingati dan memeriahkan hari jadi Kabupaten Lahat ke- 149 perayaan XX tahun 2018, Pemerintahan Daerah Kabupaten Lahat, melalui Dinas Pariwisata Kabupaten Lahat menggelar acara Festival Marawis. Dengan bertemakan “Mari sukseskan pelaksanaan pilkada serentak dan pelaksanaan Asian Gemes ke 18 tahun 2018.” Acara tersebut dilaksanakan di Taman Rekerasi Ribang Kemambang Kabupaten Lahat. Senin 14/05/18.

Terpantau di lokasi ratusan para peserta Festival Marawis telah berkumpul di panggung Remaja Taman Rekreasi Ribang Kemambang, dengan membawa perlengkapan peralatan musik untuk dimainkan.

Dalam laporannya, panitia yang disampaikan oleh Sekretaris Dinas Pariwisata Kabupaten Lahat Safran menyampaikan kata maaf, yang mana dalam kesempatan ini Kepala Dinas Pariwisata Lahat tidak bisa hadir didalam acara hari ini, dikarenakan beliau ada tugas lain.

“Acara ini digelar guna melestarikan lagu islam, menciptakan ruang bagi para peserta untuk bermain musik, untuk para peserta berjumlah 16 Kelurahan di Kecamatan Lahat untuk para juri berjumlah 3 orang”, jelasnya.

Sementara dalam kata sambutan Bupati Lahat, Marwan Mansyur, SH,MM sekaligus membuka acara Festival Marawis mengaku bangga dengan kegiatan seperti ini yang dalam rangkaian hari jadi Kabupaten Lahat yang ke 149.

“Saya berharap jadikanlah ajang ini sebagai silahturahmi antara para marawis yang ada di Kabupaten Lahat, dan saya berharap untuk ke depannya agar Festival Marawis ini terus untuk digelar. Dengan mengucapkan kata Bismilah, saya nyatakan dibuka”, ucapnya.

Editor : Zadi

Check Also

Dukung Keberhasilan Rehabilitasi DAS, Bukit Asam (PTBA) Ikut Menandatangani Piagam Menoreh

Rilis : SMSI MUARA ENIM, Gemasriwijaya.net – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) turut menandatangani Piagam …