Home / HUKUM & KRIMINAL / HARI KARTINI, POLWAN MUARAENIM MENDADAK BERUBAH PENAMPILAN

HARI KARTINI, POLWAN MUARAENIM MENDADAK BERUBAH PENAMPILAN

Laporan : Dedi S

MUARA ENIM, Gemas.com – Memperingati Hari Kartini, sejumlah Polwan dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Muara Enim, membagi-bagikan brosur keselamatan berkendara kepada setiap pengendara yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di Kawasan Tugu Perjuangan, Pasar Muara Enim, Senin (23/04/2018).

Dengan mengenakan kebaya, para Polwan ini memberhentikan kendaraan satu per satu layaknya operasi lalu lintas kepada pengendara sekaligus mengingatkan agar tertib berlalu lintas.

“Memperingati Hari Kartini ini, selain membagikan brosur keselamatan berkendara. Anggota Polwan juga membagikan helm. Hal ini bentuk kepedulian Kartini Satlantas Polres Muara Enim demi keselamatan dalam berlalu lintas,” jelas Kasat Lantas Polres Muara Enim, AKP Adik Listiyono SIK.

Selain itu, masih dalam rangka memperingati Hari Kartini, Polwan Satlantas Polres Muara Enim juga mengajarkan anak-anak TK Bhayangkari tentang rambu-rambu lalu lintas. “Kegiatan ini untuk menanamkan tata tertib berlalu lintas sejak dini di kalangan anak-anak,” lanjutnya.

Di momen Hari Kartini ini, sambung Adik, Polwan Satlantas Polres Muara Enim akan terus berusaha maksimal dalam memberikan pelayanan dan mengayomi masyarakat terutama pengguna jalan,” pungkasnya.

Editor : Riadi

Check Also

FUJB Ajak Masyarakat LLG Ciptakan Kampanye Damai

Author : SMSI LUBUKLINGGAU – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Lubuklinggau, mengajak semua umat …