Home / P. ALAM / SISWA SMP JATUH TENGGELAM DI AIR TERJUN SENDANG DERAJAT

SISWA SMP JATUH TENGGELAM DI AIR TERJUN SENDANG DERAJAT

Laporan : Jack

Gemas-Pagaralam

Peristiwa yang memilukan bagi siswa SMPN 1 Pagaralam, pasalnya salah seorang siswa hilang saat mandi di lubuk Air Terjun Sendang Derajat Gunung Dempo, Kacamata Dempo Utara.

Menurut penuturan Dendi, guru olahraga SMP 1, kegiatan anak anak tersebut untuk membuat Video kegiatan sekolah yang dilombakan secara Nasional. Tujuannya bukan ke Air Terjun Sendang Derajat, tapi ke tangga seribu.

Usai shooting di tangga seribu, anak anak minta ke Air Terjun Sendang Derajat, setiba dilokasi korban Nanda Raka Fazila, menempelkan telapak tangan di plang Air Terjun, dan ucapan Nanda sebagai kenang kenangan. Lalu anak anak langsung bermain air dan mandi.

“Kegiatan kita untuk buat video yang dilombakan secara Nasional, tapi tujuan kita bukan ke cughup ini kak,” tutur Dendi sembari meneteskan air mata.

Menurut Agung, salah satu teman korban, sebelum kejadian ia bersama Nanda dan teman lainnya mandi sambil main air. Tiba tiba Nanda roboh dan saling tarik tangan bersama Agung, dan Nanda hilang tak keluar lagi. Padahal, menurut Agung, tempat Ia mandi bukan tempat air yang ber arus deras.

“Nanda tu bukan posisi mandi, kami semburan air saja, tapi tiba-tiba ia terjengkang dan langsung aku tarik narik, tapi Nanda malah narik juga. Karena tak tertahan, pegangan tangan Nanda langsung terlepas, setelah itu Nanda tidak muncul-muncul lagi,” cerita Agung.

Sebelumnya, siswa SMP 1 ini berjumlah 9 Orang, Laki Laki 5 orang, perempuan 4 orang dan guru 3 orang, yang tergabung dari anak anak Pramuka melakukan shoting di lokasi itu.

Pantauan awak media di lokasi kejadian, tim BNPB Kota Pagaralam bersama masyarakat masih tahap pencarian.

Setelah dilakukan beberapa jam dari pihak Tim SAR Pagaralam, baru menemukan Kacu milik Nanda Raka Pazila.

Nanda Raka Pazilla merupakan putra pertama dari tiga bersaudara, pasangan bapak Angga dan Ny Rani, yang beralamat di kelurahan Talang Kelapa Pagaralam.
Sejak berita ini diturunkan, korban Nanda belum diketemukan.

Menurut informasi dari pihak Kepolisian Dempo Utara Galih, apabila korban belum diketemukan sampai pukul 18.00, maka pencarian masih dilanjutkan sampai malam.

“Pencarian masih berlanjut sampai malam nanti,” pungkasnya.

Editor : Ron

Check Also

Harta Kekayaan Bakal Calon Walikota, KPUD : Kami hanya menerima tidak mengetahui secara rinci berapa nominalnya

Author : Toni Ramadhani   PAGARALAM, LhL – Berdasarkan informasi laporan harta kekayaan peserta kontestasi …