Home / P. ALAM / 15 TENAGA BARU ISI PERANGKAT RUTAN PAGARALAM

15 TENAGA BARU ISI PERANGKAT RUTAN PAGARALAM

Laporan : Repi Black

Gemas-Pagaralam

Sebanyak 15 orang tenaga baru akan ditempatkan di Rutan Pagaralam, direncanakan akhir Januari tambahan tenaga tersebut sudah ngantor. Hal itu disampaikan Kepala Rutan Pagar Alam Heryanto SH.

Kepala Rumah Tahanan (Rutan) Pagaralam, Elheryanto SH, didampingi staf Asuhan dan Rinaldi baru-baru ini kepada Lahat Hotline di ruang kerjanya. Ia menerangkan, tambahan tenaga di Rutan ini diyakini dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dan maksimal.

“Selama ini hanya ada 21 orang, sementara yang dilayani cukup banyak,” ungkapnya.

Ditambahkan Elheryanto, dengan adanya tambahan 15 orang kita terbantu.

“Tambahan 15 orang tenaga akan berdampak kinerja rutan Pagaralam maksimal dan optimal lagi. Karena saat ini penghuni rutan sebanyak 144 orang yang idealnya hanya 80 orang, hampir separuh offer,” Katanya.

Penambahan ini sangat berpengaruh akan pelayanan terhadap warga binaan maupun yang masih berstatus tahanan.

“Kejadian yang tidak diinginkan, akan dapat diminimalisir sedini mungkin,” pungkasnya.

Editor : Zadi

Check Also

Begune Dek Begati, Momen Libur Panjang Villa dan Hotel Wisata Gunung Gare Tutup

Author : Toni Ramadhani   PAGARALAM, GmS – Ironis, momen libur panjang hari raya Idul …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *