LAHAT, Ampera Sumsel – Kebakaran hebat kembali terjadi di Kabupaten Lahat Kota yang berjuluk negeri seribu satu megalith. Sekira pukul 19.30 wib tepatnya di Desa Pagar Agung, Kecamatan Pseksu, Kabupaten Lahat akibat amukan si jago merah tersebut seketika membuat warga sekitar ramai, berjibaku memadamkan kobaran api tersebut, Selasa (21/03).
Saat dihampiri wartawan pemilik rumah Feki (25) bin Syahrin, yang sehari hari bekerja sebagai petani nampak pasrah akibat kejadian yang baru dirinya alami.
“Ya Allah, cobaan apo lagi ini ya Allah”, katanya lirih.
Berdasarkan data yang berhasil dihimpun dari Polres Lahat, diketahui kejadian bermula saat korban mininggalkan rumah dan lupa mematikan lampu teplok ( lampu canting), yang saat itu diletakkan di dinding dekat kamar yang terbuat dari kayu, diduga api lampu ranting inilah yang seketika membakar dinding tersebut.
Pihak kepolisiaan jajaran Polsek Pseksu mendapat laporan tersebut langsung mendatangi TKP dan membantu memadamkan api tersebut. Karena cuaca angin yang sedang deras dan kondisi bangunan yang 80 persen terbuat dari kayu, api semakin mudah melalap bangunan dan seisi rumah korban.
Api baru dapat dipadamkan berkat bantuan masyarakat sekitar 30 menit kemudian. Dari kejadian tersebut kerugian ditafsir sekitar Rp.65 juta.
Kapolres Lahat AKBP Roby Karya Adi SIK melalui Paur Humas Polres Lahat Ipda Sabar T membenarkan perihal kejadian kebakaran tersebut.
“Beruntung kejadian tersebut tidak meluas, sehingga rumah warga lainnya masih aman. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, atas nama Polres Lahat saya menghimbau, kepada warga masyarakat lainnya untuk selalu waspada agar kejadian ini tidak terulang kembali”, tutup Sabar.
(Naska : LhL)
(Prima)