* Sejumlah Kapolsek Dirotasi
PAGARALAM, Ampera Sumsel – Polres pagaralam, Kamis (26/1) melakukan apel dalam rangka kegiatan rotasi Jabatan Kapolsek diwilayaj hukum Polres Pagaralam. Dilingkungan Polri rotasi dan mutasi perwira dan bintara merupakan hal yang biasa, sebagai penyegaran dilingkungan Polda Sumsel kususnya di Polres Pagaralam.
Kapolres Pagaralam, AKBP Pambudi SIK memimpin langsung serah terima jabatan Kapolsek Pagaralam Utara dihalaman Mapolres Pagaralam.
Kapolsek Pagaralam utara dijabat oleh AKP Herry Widoso SH yang sebelumnya merupakan Kapolsek Dempo Selatan mengantikan AKP Martono yang menjabat Kasubbag Dalops Bag Ops Polres Pagar Alam. Sedangkan Kapolsek Dempo Selatan dijabat oleh Iptu Sariyo jabatan lama adalah Kasiwas Polres Lahat Polda Sumsel.
Kapolres Pagaralam, AKBP Pambudi SIK dalam sambutanya menyampaikan ucapan terima kasih kepada AKP Martono atas dedikasi dan pengabdian selama ini, semoga jabatan baru bisa langsung menyusaikan.
“Kepada IPTU Sariyo selamat menjalankan tugas sebagai Kapolsek Dempo Selatan serta selamat bergabung di Polres Pagaralam dan agar bisa menyesuaikan dengan situasi kamtibmas diwilayah Dempo Selatan,” ujar Kapolres.
Dilanjutkan Kapolres, kepada AKP Herry Widodo SH selamat menjabat Kapolsek Pagaralam Utara, semoga cepat menyesuikan dengan kondisi sebagai kapolsek kota dan diharapkan adanya ungkap kasus yang sering terjadi diwilayah Polsek Pagaralam Utara.
“Memang untuk Polsek dikawasan Kota berbeda dengan Polsek yang ada dikawasan perbatasan. Namun Kapolsek harus bisa menyesuaikan diri dan dapat mengungkap setiap kasus yang ada. Selain itu di kawasan Kota lebih banyak kejadian kejahatan jika dibanding kawasan perbatasan,” jelasnya.
Pantauan media ini, serah terima jabatan diakhiri dengan jabat tangan sebagai ucapan selamat dihalaman Mapolres Pagaralam. (Di@n)