PALEMBANG, Amperasumsel – Rumah Sakit Bhayangkara Palembang, menerima serahan tengkorak kepala manusia dari warga yang tinggal di kawasan perkebunan karet di Desa Beringin Kecamatan Rambang Lubay Kabupaten Muara Enim. Minggu (21/8). Petugas Polsek Rambang Lubay membawa tengkorak kepala manusia yang dibungkus dengan plastik yang dimasukan kedalam sebuah kardus langsung menuju Forensik RS Bhayangkara Palembang, dan tiba pukul 03.00 Wib. Kemudian Selasa (23/8) sekitar pukul 11.30 Wib, Tim Forensik RS Bhayangkara Palembang, langsung melakukan pemeriksaan awal guna melihat kondisi luar pada kerangka tengkorak kepala manusia yang ditemukan warga tersebut.
Tim dokter Forensik di pimpin langsung oleh Kompol Dr Mansuri, dan didampingi Ipda Edinson selaku Pamin Yandakpol RS Bhayangkara Palembang dan Staf. Dari hasil pemeriksaan awal di duga ada indikasi kekerasan pada korban MR X. Tengkorak kepala manusia ini berjenis laki laki, diperkirakan berusia antara 50 tahun kebawah, hal ini dapat dilihat dari tulang belakang yang berada di telinga, bahkan diduga tengkorak yang tinggal kepala ini berusia 6 hingga 1 tahun. Melihat isi kepala seperti otak sudah tidak ada dan tidak menimbulkan aroma tidak sedap lagi.
Kompol Dr Mansuri, dokter forensik RS Bhayangkara Palembang. Usai melakukan pemeriksaan awal saat ditemui awak media di depan ruang Forensik RS Bhayangkara Palembang. “Kita baru memeriksa satu tengkorak kepala manusia yang tidak utuh karena gambaran gigi dan rahang atas tidak ada termasuk tulang hidung tidak ada, diperkirakan ini tengkorak laki-laki, dengan perkiraan usia 50 tahun kebawah, mungkin ada kekerasan disana,” jelas Dr Mansuri. (Elan)