LAHAT, Amperasumsel — Bupati Lahat H Saifudin Aswari Rivai SE membagikan beasiswa bagi siswa setingkat SMA/SMK sederajat berprestasi untuk 22 kecamatan yang ada di Kabupaten Lahat, berlokasi di aula SMK Negeri I Lahat, Selasa (23/8) sore, beasiswa langsung dari Bupati Lahat bagi 100 siswa SMA dan 80 bagi siswa SMK masing-masing Rp 1juta, sementara bagi siswa yang berprestasi dari kemitraan bagi mereka yang melanjutkan ke bangku kuliah sebesar Rp90juta langsung untuk 3 tahun perkuliahan mereka bagi 1 orang siswa, dan 3 siswa lainnya masing-masing menerima Rp30juta/tahunnya, dijelaskan Kepala Dinas Pendidikan Lahat Drs Sutoko. “Bupati Lahat Aswari sangat peduli pada kemajuan pendidikan dan siswa berprestasi di Kabupaten Lahat. Siswa tersebut selain ini memiliki prestasi seni dan budaya hingga ke jenjang Asia,” ungkap Sutoko.
Selain itu sebelumnya Bupati Aswari sudah memberikan bantuan pendirian masjid bagi SMKN I Lahat, sehingga sekaligus peletakan batu pertama Masjid Al Badar seluas 15X15 meter persegi. “Semoga masjid ini pembangunannya segera selesai dan bermanfaat bagi anak-anak yang bersekolah disini nantinya,” terang Sutoko,
Sementara dari orang tua siswa yang menerima beasiswa yakni Nur Fatma Herki Apriani mantan siswa SMAN 4 Lahat yang diterima di Universitas Gajah Mada, Herlina mengatakan bahwa dirinya sangat berterimakasih anaknya mendapat beasiswa tersebut. “Saya bersyukur karena pemerintah Lahat melalui Bupati Aswari memperhatikan pendidikan dan anak kami mendapat beasiswa ini, jelas sangat membantu kami,” ungkap Herlina, disela acara penerimaan beasiswa tersebut,
Terpisah Bupati Aswari sendiri mengatakan bahwa sumber daya manusia itu sangat dibutuhkan dan penting dalam pembangunan. Lahat Cerdas 2018 motto Lahat karena sangat penting. “Dahulu masyarakat Lahat banyak yang terkenal dan pengetahuan pendidikannya yang tinggi. Kita ingin mengembalikan kembali masa itu Lahat menjadi kota pendidikan. Dengan masyarakatnya yang mengenyam pendidikan yang baik anak-anak generasi penerus di Kabupaten Lahat ini. Bisa membangun Lahat kedepan jadi lebih baik,” tegas Aswari. (Prima)