Home / LAHAT / Mr. HANS AKUI POTENSI WISATA BENTENG TEPIAN LEMATANG

Mr. HANS AKUI POTENSI WISATA BENTENG TEPIAN LEMATANG

Jpeg

LAHAT, AmperaSumsel – Terkait minat besar dari seorang Hans R Jost, investor asing dari perusahaan besar dari Austria (Doppelmayr). Maka sebagai informasi, Doppelmayr ini merupakan perusahaan dari Austria yang telah menghasilkan lebih dari 14.600 instalasi di 89 negara. Doppelmayr / Garaventa Group dibentuk pada tahun 2002, ketika Doppelmayr dari Wolfurt, Austria bergabung dengan Garaventa AG, dari Swiss untuk membentuk sebuah perusahaan produsen ropeway terbesar di dunia.

Dikatakan Hans, kedatangannya ke Bumi Seganti Setungguan ini adalah sebagai perwakilan perusahaan tempat dirinya berkerja. Dengan tujuan untuk memantau dan mengecek tempat yang akan dijadikan wahana atau destinasi wisata modern. “Saya sebagai perwakilan dari perusahaan saya, datang kemari dengan tujuan mensurvey segala sesuatunya,” kata Hans, dengan bahasa inggrisnya, ketika di konfirmasi Nopri, begitu dia dipanggil sebagai Pemimpin Redaksi Media AmperaSumsel.com.

Hans menilai, lokasi tersebut memiliki prospek yang bagus sebagai tempat wisata. Apalagi jika budaya yang ada di pinggiran sungai tetap bisa dipertahankan dengan bijak. “Ketika orang luar negeri datang kemari, dengan destinasi wisata yang baik dan berpadu dengan keadaan aslinya, itu akan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan,” pungkasnya.

Sedangkan Mario Andramartik, salah seorang pemandu wisata sekaligus guide dari Grand Zurri Hotel menambahkan. Pada dasarnya ketertarikan para investor asing datang ke Kabupaten Lahat ini, tidak hanya karena keindahan panorama alamnya saja yang sangat memukau. Akan tetapi, terang Mario. keaslian adat istiadat, budaya dan bahasa yang dimiliki oleh masyarakat Kabupaten Lahat, juga berpotensi untuk menarik minat para wisatawan asing maupun domistik. “Kalau kita perhatikan, pemandangan adanya orang orang yang sedang mandi dan mencuci pakaian serta mencari batu dan juga menjala ikan di Sungai Lematang, itu tidak dimiliki oleh banyak daerah dan negara negara lain. Makanya kedatangan para investor asing yang ingin berinvestasi di kawasan wisata Benteng ini, merupakan peluang emas bagi pemerintah dan masyarakat Kabupaten Lahat ini sendiri”, tandas Mario. (Tim Ampera)

Check Also

Bawaslu Lahat Kecolongan, Diduga “Perusak Demokrasi” Mulai Bermain Money Politic

Author : Nopi   LAHAT – Entah benar atau tidak, namun yang jelas H-9 jelang …