LAHAT, Amperasumsel –Isak tangis dari kerabat maupun keluarga mewarnai keberangkatan 157 Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Lahat Ke- CJH tersebut antara lain sebanyak 67 orang laki-laki dan 93 orang CJH perempuan. Acara pelepesan CJH, berlangsung Jumat malam (12/8), di halaman Pendopoan Rumah dinas Lahat dihari oleh Bupati Lahat, H. Aswari Rivai beserta segenap jajaran SKPD.
Dalam sambutannya, Bupati Lahat H. Aswari Rivai mengucapkan selamat kepada para calon jamaah haji. Wari mengingatkan kepada jamaah untuk selalu bersyukur bisa berangkat haji tahun ini.”Karena masih banyak saudara-saudara kita yang belum ada kesempatan untuk berangkat. Kepada jamaah untuk berjaga diri dan selalu bertutur kata yang baik selama menjalani ibadah di tanah suci, semoga mendapatkan haji yang mabrur.
Alhamdulillah selamat para JCH untuk menunaikan ibadah haji, banyak diluar sana walaupun mampu belum dapat panggilan, jadi alhamdulillah para JCH diberikan kesempatan hari ini, kami saja yang mengantarkan mendapatkan pahala apalagi yang menunaikannya,” ucap Aswari
Muhamnad Gandi salah satu petugas haji di Kantor Kementerian Agama (Kemenang) Kabupaten Lahat mengatakan, berdasarkan jadwal laporan dari Kanwil Kemenag Sumsel, Calhaj asal Kabuputen Lahat diterbangkan dari Embarkasih Palembang menuju Kota Madinah. Menurutnya, rombongan calhaj yang diterbangkan pada malam sebanyak 157 Calon Jamaah Haji dan yang Jamaah yang Laki laki Sebanyak 67 dan perempuan 93 orang . “Selain Calhaj Kabupaten Lahat yang berjumlah orang nanti akan bergabung dengan calhaj Kabupaten Lainnya,” tuturnya. (prima)